Esports

SurgaGame Bawa Colonicle, Game Mobile VR Pertama di Indonesia

Michael
04/09/2020 13:38 WIB
SurgaGame Bawa Colonicle, Game Mobile VR Pertama di Indonesia
Colonicle VR Game

Esports sedang menjadi buah bibir di mana-mana. Di tengah-tengah pandemi yang menurunkan pertumbuhan ekonomi, industri game dan esports justru merangkak naik hingga menyentuh valuasi 1 juta dolar di penghujung tahun 2020 dan diperkirakan akan meningkat dua kali lipat di tahun 2025.

Sayangnya meski nilainya menggiurkan tetapi market Indonesia diisi dengan game yang sejenis dan belum menyentuh teknologi terbaru. Rasanya tidak ada developer atau publisher yang berani mendatangkan sebuah game yang benar-benar berbeda dari game lainnya, hingga akhirnya SurgaGame menghadirkan Colonicle ke Indonesia.

Colonicle adalah game multiplayer virtual reality yang mengusung genre first-person shooter (FPS) dari Fake Eyes Co., Ltd. Colonicle memiliki berbagai kecanggihan yang membuat SurgaGame yakin kalau game ini bisa bersaing dengan FPS lainnya yang hadir terlebih dahulu di Indonesia.

“Colonicle merupakan game VR FPS yang sangat menarik. Game ini memiliki segalanya, dimulai dari background cerita yang melibatkan pertempuran antara dua pihak, berbagai macam mode bermain, dan hadirnya berbagai macam senjata yang bisa digunakan.” Ujar Alam Purnama selaku Lead Project Colonicle.

Dalam Colonicle, pemain dapat memainkan dua karakter, yakni Thanatos dan Pagans. Kedua kubu ini akan saling berseteru di sepanjang permainan. Ada dua mode pertandingan dalam Colonicle, yakni Deathmatch dan Occupation match. Kamu bisa bertanding 1 vs 1 atau maksimal 4 vs 4 bersama temanmu atau menghadapi tim lawan.

Untuk memainkan Colonicle kamu membutuhkan sebuah controller atau joystick, serta perangkat VR. Colonicle juga memiliki tutorial untuk membantu para pemain. Direkomendasikan untuk mencobanya sebelum memulai bermain melawan orang lain.

“Walaupun sejatinya Colonicle bisa dimainkan tanpa VR, tapi sangat sayang rasanya untuk melewatkan pengalaman bermain Colonicle dengan perlengkapan VR. Karena ketika pertempuran di dalam game terasa lebih nyata dan lebih asyik ketika kamu menggunakan VR. Tentunya disarankan ketika bermain dengan VR harap di tempat yang aman,” pungkas Alam.

Beragam event menarik nantinya bisa kalian ikuti dan untuk memeriahkan perilisan Colonicle kali ini. Segera lakukan Like dan Follow terhadap Official Fanpage Colonicle Mobile FPS Global, https://web.facebook.com/ColonicleVRGlobal/ ,untuk lebih lanjut memantau event apa saja yang akan dapat kalian ikuti. Colonicle juga akan mengadakan event turnamen perdananya, yang akan disiarkan live di Youtube Colonicle.