Revenant Esports Juarai Turnamen Rise Of Legions APAC S1!

Dandesignlab
25/06/2022 11:00 WIB
Revenant Esports Juarai Turnamen Rise Of Legions APAC S1!
Instagram

Setelah melewati fase group stage yang naik turun sejak 17-22 Juni lalu, Playoff Finals Rise Of Legions APAC South S1 telah ditutup oleh kemenangan Revenant Esports dengan total peraihan poin sebanyak 111 selama 12 babak pertandingan di fase final yang berlangsung selama dua hari. 

Organisasi esports Apex Legends India yang berisikan roster Indonesia, Bellkun, MeXiouSx, dan laheem tersebut berhasil menyabet gelar juara perdananya pada musim pertama Rise Of Legion wilayah APAC yang menampilkan tim-tim unggulan ALGS seperti Reignite, Dewa United Esports, DreamFire, dan Team Burger pada bracket grup. 

Kekuatan Revenant memang telah tampak sejak fase penyisihan grup. Mereka mendominasi dan mendapatkan banyak kill poin berkat performa agresifnya. Meskipun tak banyak Champions yang didapatkan, namun Revenant berhasil menempatkan posisi di puncak klasemen hingga akhirnya finis sebagai juara pertama.

Kemenangan RNT di Rise Of Legion APAC South S1 ini merupakan pencapaian pertamanya di tahun 2022 setelah gagal dan tereliminasi di urutan ke-33 ALGS Split 2 sejak mereka meresmikan eks-roster WolfPack, Bellkun, dan Morph Esports, laheem, dari Indonesia yang menjadi Free Agent pada awal 2022. 

Disisi lain, tim #IndoPride yang telah mewakilkan Indonesia di Stockholm kemarin, Dewa United, berhasil finis diurutan keempat tepat dibawah Reignite dengan selisih 2 poin bersama dengan Twizy yang tampaknya menjadi Stand-ins di lineup.

Anak Dewa dapat bangkit dari keterpurukan hari pertama Finals pada akhir-akhir acara dengan finis 5 besar sebanyak 5x dan Champions 1x di hari terakhir. Oleh karena itu, Dewa United dapat mengambil bagian hadiah senilai 500 USD sebagai juara keempat dari acara tersebut.

Tim Indonesia lainnya yang berpartisipasi pada acara ini, NxL WolfPack, juga telah menampilkan performa yang cukup baik meskipun hanya berhasil finis diurutan ke-11. 

Sementara itu, kemenangan Revenant Esports pada kompetisi Rise Of Legion APAC S1 ini telah menjadi tanda kebangkitan eks-WolfPack dalam kompetitif Apex Legends yang kemungkinan akan kembali bertanding kembali di turnamen resmi selanjutnya. 

Walaupun turnamen esports Apex Legends ini telah berakhir, kita masih akan menunggu acara puncak kejuaraan dunia Apex Legends Championship 2022, Raleigh, pada 7 Juli mendatang dan akan segera melihat tim-tim Apex terhebat diseluruh dunia bersaing demi mendapatkan bagian terbesar dan menyabet gelar juara dunia. 

Wilayah APAC akan diwakilkan oleh Reignite. Bagaimana menurutmu?