Esports

EVOS Gugur di Medan Perang, Gagal Lanjut di PMGC 2022

Dandesignlab
21/11/2022 10:00 WIB
EVOS Gugur di Medan Perang, Gagal Lanjut di PMGC 2022
Instagram

Setelah berperang selama 4 hari di pekan kedua PMGC 2022, peperangan grup hijau yang digadang sebagai grup neraka usai.

EVOS Reborn akhirnya gugur di medan perang dan gagal melanjutkan debut mereka di LAN internasional PUBG Mobile pasca tereliminasi dari group stage.

Skuad RedFace cs tak cukup berhasil melawan para tim di grup hijau sejak hari kedua hingga terakhir liga dan hanya berhasil mendapatkan total 117 poin.

Hal ini menyebabkan mereka harus tereliminasi dan hanya puas finis di urutan 40-42th PMGC.

Kini hanya tinggal tersisa Bigetron Red Aliens dan Genesis Dogma saja yang dapat menjadi harapan Indonesia untuk melaju ke grand final Jakarta pada 2023 nanti.

Rekap PMGC 2022: Grup Hijau


EVOS Reborn sebelumnya sempat menjadi tim yang bersinar terang di hari pertama liga dengan total 65 poin yang berdampingan dengan HVVP dan berhasil menjadi tim papan atas klasemen kala itu.

Akan tetapi, keterpurukan EVOS terjadi di hari kedua ketika mereka gagal menunjukkan permainan terbaik mereka.

RedFace Cs. terpaksa anjlok ke urutan 11 klasemen yang menyebabkan target grand final mereka menjauh dan semakin sulit untuk digapai.

Meski ada kesempatan di hari ketiga dan keempat, EVOS masih belum berhasil mengamankan poin setidaknya untuk menetap di posisi tengah agar dapat bermain kembali di survival stage.

Sayangnya, EVOS Reborn selalu digagalkan oleh para tim-tim jawara seperti Vampire Esports dan NOVA Esports.

Terlepas dari kegagalan sang harimau putih di LAN internasional 2022 Kuala Lumpur, permainan dari perjuangan dari tim Microboy telah cukup oke mengetahui lawannya bukanlah suatu skuad amatiran yang dapat dikalahkan dengan mudah.

Bahkan tak hanya EVOS saja, tim-tim jawara seperti Knights dan Yodoo Alliance pun harus mengalami nasib yang sama di grup hijau.

Tim Indonesia yang tersisa dan dapat menjadi harapan terbesar para penggemar Indopride ialah Bigetron Red Aliens, GD, dan yang telah menunggu di Grand Final PMGC 2022, Alter Ego Limax.

Akan terdapat satu pertarungan lagi yaitu pertarungan grup kuning yang akan menampilkan Genesis Dogma, FaZe Clan, dan GEEK, untuk memperebutkan slot grand final pada 24 November 2022 mendatang.

Mari kita terus dukung tim Indonesia yang berlaga di PMGC 2022 dan terus saksikan livestreamingnya di kanal YouTube PUBG Mobile Esports Indonesia.