Esports

Vainglory IndiHome eSports League, Kejar Poin Demi Puncaki Klasemen

Rendy Lim
12/03/2018 13:46 WIB
Vainglory IndiHome eSports League, Kejar Poin Demi Puncaki Klasemen
IndiHome eSports League - Vainglory (pics by AGe Network)

Sebanyak 79 titik pertandingan yang tersebar di seluruh Indonesia menjadi tempat bertanding minggu pertama IndiHome eSports League, selama 2 hari (3-4 Maret 2018). Memperebutkan hadiah mingguan serta kumpulkan poin untuk menduduki puncak klasemen, dan tim manakah yang berhasil mendapatkan skor tertinggi untuk setiap regional? Yuk, kita simak bersama:

  • Regional 1

Berisi tim-tim yang tersebar di pulau Sumatera, regional 1 berhasil dipimpin sementara oleh Eternity Misery yang bertanding di regional Palembang dengan 24 poin dari 12 kali pertandingan dalam 2 hari kemarin.

  • Regional 2

Berlokasi di daerah Jabodetabek dan Serang, regional 2 diikuti oleh 16 tim, dan sementara ini dipimpin oleh BOOM.ID dengan 24 poin, meskipun hanya bertanding 1 hari saja dalam 8 pertandingan.

  • Regional 3

Bertempat di daerah Jawa Barat, tim yang berhasil memimpin regional ini adalah Typo Hunter. Sebanyak 18 poin kemenangan berhasil diraih oleh tim ini dalam 9 kali pertandingan pada minggu pertamanya kemarin.

  • Regional 4

Jawa Tengah sebagai regional 4 belum banyak diikuti oleh tim-tim untuk berkompetisi. Lucky Star yang hanya bertanding 3 kali dalam minggu pertama berhasil memimpin regional Jawa Tengah.

  • Regional 5

Jawa Timur masuk sebagai Regional 5 dan semangat dari 12 tim ini terlihat dari pertandingan yang cukup sengit. Squad Legacy di minggu pertama berhasil menjadi pemimpin region dengan 45 poin dari 16 pertandingan yang mereka ikuti.

  • Regional 6

Tersebar di beberapa kota, pulau Kalimantan dipilih sebagai regional 6. Natus, tim yang berasal dari Tarakan berhasil memimpin untuk regional ini dengan total 6 poin dalam 4 pertandingan.

  • Regional 7

Regional yang mencakup bagian barat Indonesia mulai dari Sulawesi, Bali, Nusa Tenggara hingga Papua ini dipimpin oleh PETEKOME di minggu pertama dengan 30 poin dalam 14 kali pertandingan.

Bagi tim-tim yang berhasil menduduki posisi pertama pada masing-masing region setiap minggunya akan mendapatkan hadiah tambahan sebesar Rp500.000,-. Namun untuk minggu berikutnya, poin tersebut akan di-reset sehingga kompetisi untuk mendapatkan juara regional setiap minggu akan tetap ketat dan kompetitif.

Tenang saja, record poin tim setiap minggunya akan tetap disimpan untuk menghitung tim yang dapat lolos ke babak berikutnya di IndiHome eSports League.

Kemudian selain juara per regional, bagan di atas adalah scoreboard untuk tim yang berada pada posisi 20 besar. Squad Legacy yang berhasil mengumpulkan 45 poin dalam 16 kali pertandingan dengan 15 kemenangan, jadi pemimpin sementara pada leaderboard di minggu pertama.

Bagi yang belum sempat mengikuti IndiHome eSports League di minggu pertama karena belum memiliki tim, tenang kamu masih bisa ikutan di minggu kedua dan langsung bertanding di region kamu masing-masing.