Esports

Poin Sempurna Team NXL di Final Valorant Challangers Indonesia 2!

faizalkamill
19/04/2021 13:20 WIB
Poin Sempurna Team NXL di Final Valorant Challangers Indonesia 2!
Team NXL/Valorant Esports Indonesia

Valorant Challengers Indonesia stage 2 akhirnya rampung kemarin. Setelah melewati pertarungan sepanjang akhir pekan, kampiun kompetisi ini akhirnya ditemukan. Team NXL keluar sebagai juara setelah mengalahkan Bigetron Astro dengan skor 3-0 tak berbalas pada babak Grand Final.

Dominansi ditunjukan oleh Team NXL sejak awal pertandingan. Mereka bahkan berhasil mengakhiri map pertama dengan skor 13-1. Game kedua berjalan hampir serupa. VascaLizz dan kawan-kawan membungkam Bigetron di map Bind dengan skor 13-5.

Pertandingan menjadi sengit memasuki map ketiga. Bigetron tampak menahan imbang NXL di babak pertama menjadikan skor 6-6. Bahkan, Bigetron sempat unggul di babak kedua namun NXL yang tertinggal tidak tinggal diam dan bangkit. Pertandingan berakhir dengan skor 13-11 setelah NXL berhasil membalikkan keadaan untuk kemenangan mereka.

Sumber: Valorantindonesia_1up

Berkat kemenangan ini, Team NXL akan menjadi wakil pertama Indonesia di Valorant Challengers SEA final stage 2. Selain mendapatkan undangan langsung ke Valorant Challengers SEA final nanti, NXL juga berhak atas hadiah juara pertama berupa uang tunai sebesar Rp. 30.000.000 Rupiah. Sisa 7 tim yang berada di final qualifier Challengers 2 Indonesia ini akan mendapatkan undangan langsung ke final qualifier 3 disusul oleh 1 tim terakhir dari posisi kesembilan di open qualifier Challengers 2 kemarin, sehingga tidak ada open qualifier untuk Challengers week 3.

Sumber: TeamNXL

Pemenang dari final qualifier Challengers 3 Indonesia nantinya akan bergabung dengan Team NXL untuk bertarung di Valorant Challengers SEA final melawan para juara Challengers dari wilayah Asia Tenggara lainnya. Pemenang Challengers SEA final bakal berkesempatan tanding di VALORANT Masters: Reykjavik Islandia melawan tim-tim juara Valorant dari seluruh dunia. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, kira-kira tim mana yang akan menyusul Team NXL ke SEA final?