Setelah selama beberapa minggu memberikan teaser tentang agent terbarunya, Riot akhirnya merilis tampak awal dari agent ke-18, Neon. Informasi tentang agent ini pertama kali bocor lewat sebuah poster yang diunggah oleh laman Amazon Prime Gaming. Setelah insiden yang entah disengaja atau tidak tersebut, Riot akhirnya merilis poster sang agent di laman resminya. Agent yang diketahui berasal dari Filipina ini dikabarkan akan memiliki skill mobilitas tinggi yang bisa menyaingi Jett.
Dari poster yang ada, diprediksikan bahwa Neon akan memiliki skill-skill yang berhubungan dengan listrik. Dalam posternya juga terlihat sepatu yang digunakan oleh Neon memiliki cahaya biru terang yang masih terlihat setelah melewati beberapa agent. Ini menandakan bahwa sang agent dapat bergerak dengan sangat cepat.
Sepatu milik sprinter a.k.a Neon
Sebelum nama resminya terungkap, Neon memiliki nama sandi ‘sprinter’ yang nampaknya sejalan dengan kemampuan sang agent. Meski begitu, masih belum ada keterangan jelas tentang detail dari kemampuan yang dimiliki oleh Neon.
Interesting little Neon teaser | #VALORANT
— Mike - Valorant Leaks & Info (@ValorLeaks) January 1, 2022
"New Year's Eve comfortably at home, with a power failure. What or WHO was that?" pic.twitter.com/f8rQtTAnap
Neon akan bergabung ke Valorant sebagai agent ke-18. Dari poster dan prediksi skill Neon, kemungkinan besar ia akan masuk ke dalam role inisiator ataupun duelist. Meski begitu agent ini masih bisa masuk ke role lain tergantung pada detail skill yang dimilikinya nanti.
Lalu kapan agent Neon akan dirilis? Jawabannya adalah segera. Riot Games belum memiliki jadwal resmi kapan agent ini akan dirilis, terdapat besar kemungkinan bahwa Neon akan dapat dimainkan pada patch 4.0 yaitu sekitar tanggal 12-19 Januari 2022. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
1