Esports

8 Tim yang Lolos ke Playoff VCT Challengers Indonesia 2022

faizalkamill
21/02/2022 11:00 WIB
8 Tim yang Lolos ke Playoff VCT Challengers Indonesia 2022
Valorant Challengers Indonesia

Babak grup dari VCT Challengers Indonesia stage 1 2022 baru saja rampung selesai setelah menyelenggarakan laga terakhir antara tim Pelarian menghadapi tim Ethereal di laga decider’s match. Dengan berakhirnya laga tersebut, babak grup kini resmi selesai dan terdapat 8 tim yang lolos ke babak selanjutnya yaitu playoff. Siapa sajakah mereka?

Gelaran VCT Challengers Indonesia kali ini berhasil menawarkan kompetisi yang cukup sengit di setiap grupnya. Meskipun banyak tim baru yang bergabung, mereka memiliki asa kompetisi tinggi dan telah berhasil menampilkan performa terbaik mereka sejauh ini. Dari tim yang lolos ke babak 8 besar, terdapat beberapa nama yang memang sudah terprediksikan namun juga ada beberapa nama yang lolos tanpa dugaan. Berikut adalah daftarnya:

ValorantOneUp

  • BOOM Esports
  • Bigetron Arctic
  • ONIC G
  • BEAST
  • Alter Ego
  • Dewa United Esports
  • BOY WITH LOVE
  • Ethereal

Dari beberapa klub besar yang ada di kompetisi, terdapat beberapa rising star di turnamen kali ini antara lain BEAST, Dewa United Esports, BOY WITH LOVE dan Ethereal. Meskipun roster maupun organisasinya masih cukup baru di kancah Valorant Esports Indonesia, mereka berhasil menampilkan potensi sebagai calon tim papan atas di panggung Valorant Esports tanah air.

Babak playoff dari VCT Challengers Indonesia stage 1 akan segera dilaksanakan pada 23-27 Februari 2022 nanti. Seluruh pertandingan akan dilaksanakan dalam format double elimination best of three, best of five hanya akan dimainkan di babak grand final. Berikut adalah matchupnya:

vlr.gg

Babak playoff dari VCT Challengers Indonesia stage 1 akan disiarkan langsung oleh OneUp, selaku panitia, di platform YouTube dan Twitch dari Valorant Esports Indonesia. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, kira-kira siapa yang akan jadi juaranya?