Akibat eksploitasi yang kembali terjadi, Riot Games menarik Split dari mode kompetitif Valorant. Tanggal pengembaliannya belum diungkapkan sejak berita ini dibuat. Namun diperkirakan hanya beberapa hari pasca penindaklanjutan tersebut.
Masih belum jelas bagaimana bentuk bug yang terjadi di Split. Namun, mungkin ada hubungannya dengan Updraft milik Jett di "heaven" yang dapat menyebabkan pemain berada di atas pintu masuk.
Meskipun eksploitasi ini telah terlihat beberapa waktu lalu, kini masalah ini kembali terkenal dilaman media sosial seperti Reddit.
Pemain diduga dapat melakukan Updraft Jett menggunakan lampu sebagai titik pendaratan. Mereka dapat berdiri di atas kotak menuju pintu masuk "heaven" dari sisi defender dan menggunakan kedua skill updraft ke atas menuju dinding pintu masuk sisi attacker.
Pemain dapat mendarat di salah satu lampu di atas pintu masuk setelah perlahan melayang ke bawah.
Hal ini memungkinkan user Jett mendapatkan banyak vision sebagai salah satu area terpenting di site A. Tempat tersebut menutupi area tali yang digunakan untuk menghubungkan bagian tengah peta dari "heaven".
Hal ini kemungkinan terjadi secara tidak disengaja. Riot kemungkinan besar mengharapkan pemain tidak akan dapat mencapai titik pandang setinggi itu di peta. Bagaimana menurutmu?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|