Berita baik bagi para “Cypher main” sebab Agent favorit mereka akhirnya mendapatkan buff besar di Valorant Patch 5.10. Buff ini diharapkan bisa mengembalikan sang sentinel ke dalam meta.
Selain Cypher, Valorant Patch 5.10 juga menghadirkan buff bagi Agent terbaru, Harbor.
Valorant
Selain adanya beberapa perubahan di game, Valorant Patch 5.10 menghadirkan angin segar bagi para pengguna Cypher.
Para penggemar telah menantikan sang mata-mata untuk mendapatkan buff oleh Riot sejak lama.
Kepopulerannya menurun drastis di beberapa meta ke belakang dikarenakan terdapat agent lain yang dirasa lebih efektif dibandingkan sang ahli teknologi dari Maroko tersebut.
Dengan buff ini diharapkan tingkat pemilihan Cypher di dalam game bisa meningkat hingga dimainkan pada level profesional.
“Kami berharap update ini membawa set-up baru bagi para pengguna Cypher di luar sana dan ketika dipasangkan dengan update Chamber bisa membantunya (Cypher) mendapatkan kembali posisinya di tengah Agent-agent yang lain” ucap Jo-Ellen Aragon selaku manajer komunitas Valorant.
Berikut adalah beberapa buff besar yang diterima oleh Cypher di Patch kali ini:
Trapwire
Neural Theft
Buff ini akan memberikan Cypher lebih banyak keleluasaan ketika memasang jebakan ataupun menggunakan ultimate-nya. Kini Cypher bisa memindai lawan sebanyak dua kali, memberikan informasi yang lebih presisi tentang posisi lawan di map.
Selain Cypher, Agent terbaru Harbor juga mendapat sedikit buff setelah angka pemilihannya merosot sejak awal perilisan.
Riot memberikan 1 charge tambahan untuk skill Cascade, membuatnya bisa mengaktifkan tembok airnya dua kali dalam satu ronde.
Valorant
Selain buff besar pada Cypher dan Harbor, Patch 5.10 juga mendatangkan nerf yang cukup berdampak bagi Fade.
Beberapa skill utama Fade terkena nerf dan keefektivitasannya menjadi dipertanyakan di meta kali ini.
Berikut adalah nerf yang diterima oleh Fade:
Prowlers
Nightfall
Tadi adalah beberapa buff dan nerf besar yang terjadi pada Valorant Patch 5.10. Variasi dalam komposisi tim diharapkan lebih sering terjadi di Patch kali ini dengan Cypher yang bersinar setelah mendapat buff.
Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, apakah Cypher benar-benar akan kembali ke meta?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|