VALORANT Challengers NA Split 1 2023 tampaknya akan bergulir tak kalah tangguh dengan liga internasional di mana TSM telah menghadirkan mantan pemain juara dunia 2021 di lineupnya.
Eks-coach M3C yang bernama Andrey “Engh” Sholokhov telah memasuki tim powerhouse Amerika Utara untuk bertanding di Challengers sekaligus menjelang MSI 2023.
Ini menjadi langkah yang baik bagi tim memperkuat rosternya untuk mengejar slot internasional league melalui tur regional dan liga Ascension.
Ramping up for Challengers.
We're proud to announce the addition of VCT Masters 3 champion @ENGHHHHHH to our VALORANT staff!
Welcome to the black-and-white, Engh. Let's run this league. pic.twitter.com/GXmNHQEvrK— TSM #TSM100 (@TSM) January 25, 2023
Engh telah bergabung dengan M3C sejak 2020 bersama nAts, Chronicle, d3ffo, sheydos, dan Sunset. Lineup Rusia tersebut berhasil perform dengan sangat baik dan menjadi yang teratas di liga EMEA, bahkan hingga menjadi runner-up di VCT Champions 2021.
Mereka juga pernah bermain di Masters 3 dan menjadi juara setelah mengalahkan roster OpTic Gaming yang dulu dikenal sebagai Team Envy (NV).
Sayangnya, perpisahan harus terjadi di akhir musim 2022 setelah mereka semua memutuskan bubar. Para pemain akhirnya berpencar dan hendak mencari rumahnya masing-masing untuk bertanding di season 2023.
Salah satu pemain andalan M3C yakni nAts telah berada di Team Liquid dan di kontrak all-in untuk bersaing di liga internasional. Sementara Chronicle kini bermain dengan FNATIC bersama Derke cs.
Engh menjalankan debutnya bersama TSM di Challengers NA Split 1 2023 dan segera berkompetisi dengan The Guard, M80, Disguised, Dark Ratio, dan OREsports untuk melaju ke babak playoff sekaligus berpartisipasi di MSI 2023.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|