Esports

Patch Dota 2 7.36 Memperkenalkan Kemampuan Innate dan Facets untuk Semua Hero

Billy Rifki
28/05/2024 17:38 WIB
Patch Dota 2 7.36 Memperkenalkan Kemampuan Innate dan Facets untuk Semua Hero

Belakangan ini, frekuensi patch Dota 2 telah berkurang, tetapi patch baru akhirnya telah tiba. Patch terbaru, 7.36 membawa perubahan signifikan termasuk episode baru dari Crownfall, berbagai pembaruan item, dan dua jenis kemampuan baru untuk setiap hero: Kemampuan Innate dan Facets.

Apa itu Innate?

Kemampuan Innate adalah kemampuan unik yang dimiliki setiap hero sejak awal pertandingan. Mereka dapat dilihat di halaman Hero atau dalam permainan dengan mengarahkan kursor ke ikon diantara talent tree dan skill. Terdapat dua jenis Kemampuan Innate:

  • Efek Unik: Beberapa Kemampuan Innate memberikan efek khusus. Misalnya, Faceless Void memperlambat proyektil serangan musuh dalam jarak tertentu, sementara Dawnbreaker mendapatkan efek “maphack” selama beberapa saat dan dapat melihat seluruh map pada saat matahari terbit.
  • Kemampuan yang Ditingkatkan: Kemampuan Innate lainnya mengubah kemampuan yang ada menjadi lima level, dimulai dari level 1 dengan satu poin kemampuan tambahan. Contohnya, Tidebringer milik Kunkka dan Moment of Courage milik Legion Commander kini dimulai di level 1 dan masih bisa ditingkatkan empat kali lagi.

Meski Kemampuan Innate bukan hal baru (misalnya, Greevil’s Greed milik Alchemist dan Mischief milik Monkey King), perubahan signifikan adalah sekarang setiap hero memiliki satu kemampuan innate.

Apa itu Facets?

Facets adalah inovasi besar yang menawarkan kustomisasi hero yang sesuai dengan strategi pertandingan tertentu atau preferensi pemain. Setiap hero memiliki setidaknya dua Facets, yang dipilih saat waktu strategi di awal pertandingan. Facets dapat dilihat di halaman Hero, dalam permainan, atau di scoreboards.

Facets tidak dapat diubah setelah pertandingan dimulai dan disembunyikan dari tim musuh sampai permainan dimulai. Pilihan Facets menambah lapisan kompleksitas pada gameplay dan strategi, dengan implikasi signifikan berdasarkan komposisi tim dan strategi.

Patch 7.36 memperkenalkan lebih dari 365 kemampuan baru, menjadikannya pembaruan besar yang tentunya sulit untuk disesuaikan oleh pemain. Untungnya, patch ini tiba tepat sebelum playoff DreamLeague Season 23, memungkinkan para pemain dapat melihat secara dekat apa yang terjadi di patch kali ini.

Kalian udah coba patch kali ini?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1612
2 Tundra Esports 1551
3 Cloud9 1541
4 Xtreme Gaming 1536
5 Team Spirit 1534
6 Gaimin Gladiators 1531
7 CyberBonch-1 1520
8 Team Liquid 1494
9 nouns 1458
10 Aurora.1xBet 1455
HOK Media Partner