FromSoftware Siapkan Rencana Lebih untuk Elden Ring, dari DLC hingga Sekuel

Aldodanoza
05/05/2024 17:51 WIB
FromSoftware Siapkan Rencana Lebih untuk Elden Ring, dari DLC hingga Sekuel

Hidetaka Miyazaki, kreator dari Elden Ring sekaligus CEO dari FromSoftware telah merencanakan ekspansi kedua dari Elden Ring, yang mana ini menjadi hal fenomenal mengingat sekuel kedua terakhir untuk satu game Souls-like bermula di Dark Souls 3 yang rilis pada dekade lalu. Namun informasi ini lebih kuat dimana Miyazaki pun memberikan informasi lebih lanjut mengenai sekuel dari Elden Ring.

Informasi ini didapatkan dari situs asal Tiongkok yakni Zhihu yang mendapatkan klaim dari wawancara langsung bersama Miyazaki. Namun meski pasti ada DLC kedua setelah Shadow of the Erdtree, Miyazaki masih belum memiliki konsep lebih terkait DLC yang sedang ia garap. Meski demikian, DLC kedua ini akan memberikan dunia yang lebih ekspansif dari konten yang sudah ada.

Game yang sukses tersebut membuat Miyazaki akan memberikan perlakuan yang sama layaknya Dark Souls pada Elden Ring, yang mana bisa jadi Elden Ring akan menjadi trilogi yang meramaikan dekade ini. Meski informasi ini tetap bisa ditangkis dengan wawancara bersama IGN bahwa Miyazaki masih belum pasti akan trilogi ini.

Bandai Namco klaim bahwa Elden Ring sudah mencapai penjualan hingga 23 juta kopi dalam dua tahun terakhir ini, yang mana Shadow of the Erdtree sebagai DLC pertama Elden Ring pun akan membangkitkan playerbase dari game tersebut di Juni 2024 ini.

Meski sayangnya, DLC ini akan hadir dengan harga yang fantastis dan memiliki harga yang hampir sama dari base game Elden Ring. Sehingga bila kamu ingin memainkan Elden Ring pada Mei 2024 ini, lebih baik kamu membelinya bersama DLC Shadow of the Erdtree dengan harga yang terjangkau.