Park Jihyo, leader sekaligus vokalis utama dari girl band K-pop Twice ini baru-baru ini mengumumkan kecintaannya terhadap game MOBA besutan Riot Games, League of Legends. Jihyo mulai mengenal Summoners Rift sejak pertama kali dikenalkan oleh fansnya tahun lalu.
Melalui wawancara di Allure Magazine, Jihyo mengatakan kalau dia berusaha untuk bermain League of Legends setiap ada waktu luang.
Sebagai bintang K-pop ternama, segala tindakan Jihyo pastinya akan menarik perhatian dan kritik publik. Mulai dari tata bicara dan pengunaan bahasa, berat badan, penampilan, hingga masalah percintaannya.
Jadi, tidak heran jika Jihyo dapat merasakan ketenangan saat bermain League of Legends dimana dirinya bisa menjadi anonim meski hanya beberapa saat dalam seminggu. "Aku selalu tegang dan berhati-hati terhadap bagaimana orang lain memandangku, namun saat bermain online games, aku merasa bisa menjadi diriku seutuhnya," tutur Jihyo, "Tidak ada yang bisa menghakimi ku melalui layar, itulah sebabnya aku merasa nyaman," tutupnya.
Salah satu tweet pada September 2019 silam memperlihatkan interaksi dari fans dengan Jihyo yang menanyakannya tentang pengalaman bermain League of Legends. Namun tampaknya Jihyo mendapat banyak kritik yah.
190928 #TWICE #FeelSpecial Fansign
— SK (@SubjectKpop) September 28, 2019
Jihyo said she tried playing League of Legend when the ONCE asked her
Jihyo thought she is going to live long in-game but she can't so she got criticized a lot (probably no one knows it's her in-game ?) and she said she played AI matches pic.twitter.com/dgKmz8nxd0
Bagaimana nih Sobat Esports, bayangkan kamu secara ga sengaja toxic dan marah-marahin Jihyo saat main League of Legends. Apakah tertarik untuk main bareng? Sudah siap nge-carry Jihyo?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|
FIFA 20 -- CHAMPIONS LEAGUE -- Pasar Esports tersedia di sini: https://www.liinks.co/barcaniac