Esports

Inilah 6 Tim yang Lolos ke Rumble Stage MSI 2022!

faizalkamill
16/05/2022 13:10 WIB
Inilah 6 Tim yang Lolos ke Rumble Stage MSI 2022!
LoL Esports

Babak grup dari League of Legends Mid-Season Invitational 2022 akhirnya selesai dilaksanakan setelah berlangsung selama kurang lebih 3 hari. 11 tim yang bergabung telah bertanding satu sama lain untuk memperebutkan posisi teratas di grup masing-masing. Kini setelah babak grup selesai, terdapat 6 tim yang memastikan diri untuk lolos ke babak selanjutnya yakni Rumble Stage.

Di Rumble Stage nantinya keenam tim akan dimasukan ke dalam 1 grup yang sama lalu setiap tim akan bermain dengan tim lainnya sebanyak 2(dua) kali. Peringkat 4 besar di Rumble Stage akan lolos ke babak selanjutnya. Seluruh pertandingan dimainkan dengan format best of 1. Rumble Stage akan berlangsung selama 5 hari mulai dari 20-24 Mei 2022. Berikut adalah daftar tim yang lolos ke Rumble Stage:

  • T1
  • Saigon Buffalo
  • Royal Never Give Up
  • PSG Talon
  • G2 Esports
  • Evil Geniuses

Memasuki babak Rumble Stage, terdapat 3 tim yang masih memiliki rekor tak terkalahkan yaitu T1, RNG, dan G2 Esports. Para juara grup tersebut nantinya akan bertemu satu sama lain untuk saling memecahkan rekor masing-masing. Ketiga tim ini juga diprediksikan akan menjadi tim yang lolos ke babak Knockout. Sedangkan 3 tim lainnya yaitu Saigon Buffalo, PSG Talon, dan Evil Geniuses akan bertarung untuk memperebutkan kesempatan terakhir ke babak Knockout.

Tim manakah yang akan mempertahankan rekor tak terkalahkan dan siapakah yang akan tereliminasi di babak ini? Kita tunggu saja ya Sobat Esports.