T1 Amankan Slot Worlds 2022 Pasca Tumbangkan DWG KIA!

Dandesignlab
23/08/2022 11:00 WIB
T1 Amankan Slot Worlds 2022 Pasca Tumbangkan DWG KIA!
Twitter

T1 kembali menghadiri acara Worlds 2022, kejuaraan dunia League Of Legends terbesar untuk musim ini. Keberhasilannya tersebut berkat kemenangan tipis mereka atas DWG KIA 3-2 di playoff semifinal LCK Summer Split.

Kini, T1 akan segera bersaing dengan tim terbaik dunia demi mendapatkan Summoner's Cup anyar.

Ketika di semifinal, tim Faker cs. hampir tumbang untuk melewatkan tiket menuju Worlds akibat di comeback oleh DWG KIA di game 3-4 yang dimana T1 perlu memenangkan satu game krusial terakhirnya di seri BO5.

Namun beruntungnya, T1 dapat bertahan dan mengambil alih game kelima pasca mengubah komposisi draft-nya sehingga berhasil sukses dengan cara yang berbeda daripada game pertama dan kedua. 

Bagaimanapun, DWG KIA telah sangat menyusahkan T1 kala itu ketika mereka selalu berbentrokan sengit selama 42 menit.

Pertarungan game kelima sangatlah berkeringat bagi keduanya dimana total waktu yang terpakai telah hampir dua kali lipat dibandingkan game sebelumnya.

Selain terkualifikasi menuju Worlds, T1 juga berhasil untuk mengamankan slot Final Summer Split untuk berhadapan dengan Gen.G. pada 28 Agustus mendatang.

Kedepannya, jika T1 berhasil menjuarakan LCK Summer Split musim ini melawan Gen.G maka Faker cs. akan lolos sebagai tim perwakilan utama dari Korea untuk yang ketiga kalinya dalam sejarah League.

Namun, jika T1 tumbang atas Gen.G di partai final maka mereka masih akan dapat berpartisipasi di fase penyisihan grup Worlds berkat Championship point yang mereka miliki. 

Menarik melihat perjuangan Faker untuk tahun ini. Waktu di MSI 2022 mereka gagal, di Worlds menang kah? Komen dibawah ya sobat esports!