Aurora adalah salah satu hero tipe mage yang memiliki burst damage besar dalam permainan. Kemampuannya dalam memberikan crowd control dan slow menjadi alasan mengapa hero ini sangat diminati oleh khalayak ramai. Sebenarnya yang menjadikan hero ini unik adalah pasif yang dimiliki olehnya. Pride of Ice akan membuat lawan membeku selama 1,5 detik jika lawan terkena skill Aurora. Pasif aktif ketika skill sudah bertumpuk sebanyak 4 kali atau ditandai dengan tanda warna merah yang ada di atas kepala Aurora. Dengan waktu selama itu lawan bisa dengan mudah dijatuhkan oleh Aurora seorang diri apalagi jika ada rekan tim disekitarnya.
Untuk tambahan informasi, ketika Aurora mengeluarkan pasifnya, Aurora akan memberikan 30% damage lebih besar kepada lawan yang terkena pasifnya, tentu saja ini merupakan hal yang cukup besar untuk hero ini. Untuk menjelaskan lebih lengkap penulis akan memberikan beberapa poin tentang kelebihan dan kekurangan dari hero ini.
Mobile Legends
Kelebihan
Memiliki Crowd control yang besar
Jika kamu berhasil memainkan pasifmu dengan skill-skill seperti Frost Shock ataupun Cold Destruction, kamu bisa membekukan lebih dari 1 orang dalam satu waktu. Lawan yang tidak bisa berkutik dapat dengan mudah dihukum oleh kamu dan tim mu dan bisa jadi langkah selanjutnya menuju kemenanganmu.
Mudah digunakan
Salah satu kelebihan hero ini adalah hero ini sangat simpel dan tidak ribet. Penggunaan skillnya terbilang sederhana kamu hanya harus mengarahkan dengan baik maka hanya dengan itu kamu bisa menguasai hero ini.
Cocok dengan komposisi tim manapun
Aurora memiliki gaya sebagai mage solo ataupun support mage. Hal ini tergantung kamu ingin memainkannya bagaimana. Kamu bisa bermain agresif sendiri dan menculik lawan di pertahanan mereka dengan kombo beku mematikannya atau kamu bisa berjalan bersama rekan tim mu dan menangkap lawan satu per satu. Sejauh ini dari yang penulis rasakan pribadi, Aurora cocok dengan komposisi tim manapun. Mungkin satu hal yang menjadi perhatian adalah terkadang Aurora membutuhkan rekan tim yang harus 'membadaninya' semisal hero-hero tank ataupun fighter agar Aurora bisa bersinar dan menghancurkan lawan-lawannya.
Memberikan damage yang besar
Jika kamu berhasil memaksimalkan potensi Aurora, maka dengan hanya 1 atau 2 item yang selesai kamu bisa mengeliminasi lawan dengan mudah, terutama untuk lawan-lawan yang memiliki tingkat health point(HP) rendah seperti marksman ataupun assasin. Dengan magic attack yang cukup, 1 kali kombo skill Aurora bisa menewaskan lawan secara cuma-cuma.
Kekurangan
Mobilitas rendah
Aurora sebagai mage tidak memiliki skill yang memungkinkannya untuk melarikan diri dengan mudah. Tidak seperti Guinevere ataupun Esmeralda, Aurora mengandalkan spell untuk melarikan diri. Maka dari itu jika kita tidak bermain secara apik dan presisi, Aurora mudah untuk dihukum oleh lawan terutama assasin yang bisa langsung menerjang kehadapannya. Oleh karena itu, permainan posisi tentang di mana Aurora harus berada dalam pertarungan menjadi poin penting yang harus diperhatikan dan dipelajari oleh pengguna Aurora.
Penggunaan mana yang besar
Sebagai seorang mage tentu saja Aurora mengandalkan skill-skillnya. Namun untuk menyeimbangkan dengan kerusakan yang diberikan, pihak Moonton membuat Aurora menjadi sedikit lebih boros tentang mana nya di dalam game. Frost Shock membutuhkan 55 mana di level 1 dan bertambah 10 mana setiap levelnya dan Bitter Frost membutuhkan 110 mana di level 1 dan bertambah 10 mana per level. Dengan borosnya penggunaan mananya kamu haruslah pandai-pandai tentang menggunakan skill Aurora seefektif mungkin di awal pertandingan.
Tips Menggunakan Aurora
Mobile Legends
Jika kamu tidak mengetahui posisi lawan secara pasti tumpuklah skill mu hingga 4 kali sehingga pasifmu akan muncul di skill kelima. Dengan ini, kamu bisa dengan mudah menangkal lawan yang datang secara tiba-tiba. Belajarlah cara memposisikan diri semenguntungkan mungkin. Cobalah untuk berada di jarak maksimal skill tanpa harus maju secara berlebihan.
Ambil Flicker atau Sprint sebagai battle spellmu. Flicker lebih direkomendasikan jika komposisi tim lawan memiliki hero dengan stun ataupun assasin yang bisa mengunci posisimu seperti Gusion, Karina, dll. Gunakan Bitter Frost untuk mengaktifkan pasifmu jika lawanmu bergerak cepat. Kamu juga bisa menggunakan Frost Shock ataupun Cold Destruction namun jika kamu kurang yakin bahwa skill akan mengenai lawan lebih baik menggunakan Bitter Frost untuk mengunci setidaknya 1 lawan.
Bermainlah di semak-semak untuk menculik lawan yang berlalu lalang. Jika kamu berhasil mengaktifkan pasifmu terhadap lawan jangan takut untuk mengeluarkan full kombo skill Aurora. Untuk kombo skill yang disarankan adalah Bitter Frost - Cold Destruction - Frost Shock. Posisi Bitter Frost dan Frost Shock bisa diubah-ubah sesuai kebutuhan. Jika kamu dalam posisi membidik yang baik, Cold Destruction dapat membekukan seluruh tim lawan jika dilakukan di waktu yang tepat.
Jika lawanmu penuh oleh hero assasin tidak perlu sungkan untuk meminta bantuan rekan timmu untuk melindungimu selagi permainan. Untuk item penting Aurora berfokuslah pada item dengan Magic Penetration. Dengan Magic Penetration yang tinggi akan membuat burst damage yang dihasilkan oleh Aurora makin besar dan lawan akan lebih mudah ditaklukan meski mereka membuat item Magic Resist. Untuk Emblem bisa menggunakan Mage dan Magic Worship untuk mendapatkan damage tambahan setelah kamu melakukan kombo.
Nah bagaimana, setelah membaca tulisan ini apakah kamu tertarik untuk menggunakan Aurora di solo rankmu? Jangan lupa tinggalkan saran jika kamu punya cara lebih baik dalam memainkan hero yang satu ini ya Sobat Esports.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|