Salah satu pendiri Geng Kapak (GPX), Yurino Putra alias Donkey, mengungkapkan fakta mengejutkan tentang hal yang sedang ramai dibicarakan terkait keikutsertaan tim buatannya bersama Oura dan Marsha sebagai salah satu wajah baru yang akan berlaga di MPL Indonesia musim mendatang.
Saat ditanyakan oleh KB mengenai kepastian GPX menuju MPL season depan dalam acara Planet Esports yang tayang pada Jumat, (4/6), Donkey menyebut timnya bakal membeli salah satu tim yang sudah mengikuti MPL Indonesia sejak franchise league season 4 lalu.
“Gua (GPX) 70 sampai 80 lah, tergantung disananya. GPX kan mau beli tim yang udah ada di MPL, yang penting dari sananya (tim yang akan diakuisisi GPX) jelas, biar transaksinya cepat. Takutnya kalau waktunya nggak keburu, akhirnya kita nggak sempat kejar deadline,” jawab Yurino.
sumber: youtube RevivalTV
Selain itu, kata Donkey, pihaknya sedang memastikan proses pergantian nama dari tim lama menjadi GPX dapat dilakukan. Pasalnya, saat ditanyakan Lius Andre soal penggabungan nama GPX dengan tim yang diakuisisinya nanti, ia menolak. “Kita benar-benar brand-nya ya Geng Kapak gitu lo. Kayak nggak mau ada embel-embel lainnya,” kata Yurino.
Belum diketahui mana diantara kedelapan tim yang berada di MPL Indonesia yang rencananya akan diakuisisi GPX pada MPL musim mendatang. Bagaimana pendapat Sobat Esports? Tim manakah yang akan diakuisisi tim buatan Donkey, Oura dan Marsha itu? Ikuti informasi selanjutnya hanya di Esports ID!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|