Setelah empat musim terjebak di papan bawah klasemen MPL Indonesia, Aura Fire akhirnya berhasil lolos playoffs di MPL Season 8. Kegembiraan pun tak bisa disembunyikan dari ekspresi para pemain Aura Fire, terlihat saat media interview usai Aura Fire mengalahkan Rebellion Genflix, Lord Tezet yang hadir dihadapan media tampak cukup sumringah menjawab berbagai pertanyaan.
Tezet yang tahu betul rasanya mengalami kegagalan selama berkarir di MPL turut membagikan simpatinya kepada Geek Fam dan Rebellion Genflix yang gagal menuju playoffs. Ia pun memberikan pesan semangat kepada kedua tim dan mengatakan kalau mereka bisa tampil lebih baik di musim depan.
"Untuk RBG sama Geek Fam, tetap semangat karena kita juga pernah di posisi itu. Sekarang kita bisa berkembang walau kita belum mencapai juara satu tapi kita sudah semakain baik. Aku yakin semua bisa makin jago, bisa mencapai tujuannya asalahkan terus berusaha dan percaya sama satu tim" ucap Tezet.
Aura sendiri baru lolos ke playoffs setelah empat musim berturut-turut gagal. Geek Fam sudah lima kali beruntun sejak MPL Season 4 gagal meninggalkan zona bawah MPL. Sementara Rebellion Genflix adalah pendatang baru di MPL Season 8 dan sudah menunjukan potensi cukup baik meski banyak pertandingan berakhir kurang beruntung untuk mereka.
Semoga di musim depan persaingan MPL jadi lebih sengit dan tim yang belum berhasil bisa jadi kuda hitam baru seperti Aura Fire!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|