Esports

Owner Geek Fam Ungkap Makna Dibalik "Once a geek, Always a Fam"

Billy Rifki
16/08/2022 15:30 WIB
Owner Geek Fam Ungkap Makna Dibalik "Once a geek, Always a Fam"
esports.id interview

Salah satu peserta MPL ID yang turut tampil di MPL Season 10, Geek Fam punya # (hastag) dukungan unik. Di kolom chat, fans Geek Fam akan menuliskan "Once a Geek, Always a Fam".

Geek sendiri punya beberapa arti mulai dari kutu buku, orang aneh atau orang anti-mainstream. Sementara fam adalah ungkapan pendek dari family alias keluarga. Jadi kalau diterjemahkan kalimat Once a Geek, Always a Fam punya makna sekali jadi orang aneh, akan selalu jadi keluarga.

Team Owner dari Geek Fam, Liem Kiet Kuang langsung menceritakan kisah filosofis dibalik hastag tersebut. Awalnya hastag Geek Fam adalah #wheregeeksbelonged, lalu Keat mencetak sebuah nama di jaket Geek Fam bertuliskan once a geek always a fam.

Salah satu player Geek Fam di Malaysia melihat kalimat itu bagus untuk jadi semboyan atau tagline. Hingga akhirnya istilah once a geek always a fam jadi hastag dukungan yang terus digaungkan dari para fans Geek Fam.

"Kita bisa jadi keluarga bukan karena sedarah tapi karena ketertarikan dan hasrat kita bermain game. Dan konsep dari istilah Geek, tidak peduli asal kamu mau dari Indonesia, Malaysia, Vietnam, China, Rusia tidak pengaruh. Kalau kamu di dalam game dan kalian main bersama dengan orang dari Brasil, Amerika atau apapun, di level 1 kalian semua setara. Tak peduli dengan harta kalian kaya atau miskin, apakah kamu bicara bahasa Vietnam, Inggris atau mandarin atau rusia, aku tak peduli. Yang aku pedulikan adalah adalah pertukaran mutual dari ketertarikan main game yang mendefinisikan seorang 'geek'," ujar Keat bersemangat saat jumpa rekan media di sesi interview MPL ID S10.

Geek dalam konsep Geek Fam adalah gamer yang saling berhubungan dengan gamer lainnya. Berkat perkembangan teknologi, para pecinta game bisa terkoneksi dan berinteraksi melalui game online.

Dalam bermain game juga tak ada kasta atau penyekat, kecuali tier atau rank dan mungkin beberapa koleksi set mahal yang menunjukan tingkat gengsi seseorang.

Namun lazimnya semua pemain bisa main bersama-sama dan menemukan kesenangan dari hal yang paling mereka gemari.

"Jadi buatku makna dari Geek Fam adalah konsep keseluruhan dari komunitas "geek" jadi satu keluarga. Di level satu kita semua setara, yang penting adalah kamu suka main game, aku suka main game, mari kita main bersama. Itulah filosofi dan konsep Geek Fam. Menurutku ini adalah konsep yang indah" sambungnya.

Filosofi di balik nama Geek Fam dan semboyan mereka punya makna mendalam. Bahkan untuk para rival atau fans dari tim selain Geek Fam, mereka sudah masuk dalam golongan "geeks" karena kecintaan mereka terhadap game dan fanatisme mendukung tim jagoan masing-masing.