Esports

Catat! Ini Lokasi Group Stage dan Knockout M4!

Dandesignlab
16/12/2022 11:00 WIB
Catat! Ini Lokasi Group Stage dan Knockout M4!
Moonton

Venue untuk dua fase pertandingan Kejuaraan Dunia M4 Mobile Legends, group stage dan knockout stage akan berpindah tempat menjadi ke Bali United Studio & Tennis Indoor Stadium Senayan.

Sebelumnya, lokasi untuk M4 telah di tentukan dan akan bergulir di XO Hall dan Istora Senayan. Sayangnya, hal tersebut mengalami perubahan akibat kejadian yang tak terduga saat ini.

Perubahan venue M4 ke dua lokasi baru telah di lakukan oleh pihak penyelenggara dengan waktu persiapan yang tak banyak, mengetahui acaranya akan di gelar pada 1 Januari 2022 nanti. Namun, Moonton tetap memastikan bahwa pagelaran acara akan di pastikan berjalan lancar dan demi kebaikan pemirsa.

"Kejuaraan Dunia M4 kurang dari sebulan lagi, persiapan untuk turnamen internasional ini terus berjalan. Namun, insiden yang belum lama ini menimpa XO Hall menjadi perhatian kami, ini tempat yang sangat disukai oleh banyak penggemar MPL ID.

Dikarenakan keadaan yang tidak terduga ini, kami telah memutuskan untuk memindahkan venue Group Stage ke Bali United Studio dan venue Knockout Stage, ke Tennis Indoor Stadium Senayan. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa kami dapat memberikan pengalaman yang aman dan kondusif bagi tim, penggemar, dan komunitas game kami." Ungkap tim MPL ID.

Lokasi untuk pertandingan fase penyisihan grup akan terletak di Bali United Studio yang berlangsung pada 1 - 4 Januari 2023 di Jl. Duri Utama Raya No.43, RW.7, Duri Kepa, Kec. Kb. Jeruk, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11510, Indonesia.

Sementara untuk Knockout Stage akan berlangsung pada 7-15 Januari 2023 di Tennis Indoor Stadium Senayan, Jl. Pintu Satu Senayan No.B, RT.1/RW.3, Gelora, Kecamatan Tanah Abang, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10270, Indonesia.

Seiring dengan adanya perubahan ini, Moonton menyadari bahwa hal tersebut akan berdampak ke pada para penggemar yang telah memesan tiket lebih awal (early bird). Oleh sebab itu, Moonton akan melakukan refund bagi para penggemar berdasarkan pernyataannya.

"Karena perubahan venue, akan ada penurunan kapasitas tempat duduk untuk Babak Knockout, dan kami akan melakukan refund bagi yang terdampak. Pemegang tiket Babak Knockout akan diberikan hingga 250 diamond Mobile Legends: Bang Bang sebagai kompensasi. Untuk detail lebih lanjut tentang kompensasi dalam game, silakan lihat email pengumuman dari penyedia tiket kami, Blibli."

Wah makin gak sabar lihat venue M4 yah sobat esports!