Komitmen Besar Zeys Untuk Timnas MLBB Indonesia di SEA Games 2023

Dandesignlab
03/05/2023 18:50 WIB
Komitmen Besar Zeys Untuk Timnas MLBB Indonesia di SEA Games 2023
PB ESI

Ungkapan cinta sang pelatih juara internasional dua kali untuk Indonesia.

Bjorn "Zeys" Ong selaku pelatih utama Timnas Esports Mobile Legends: Bang Bang Indonesia telah melewati beberapa proses seleksi dan pelatihan para atletnya demi mematangkan performa Timnas Indonesia bertanding di SEA Games 2023 Kamboja mendatang.

Sebagai satu-satunya pelatih esports Mobile Legends: Bang Bang di Indonesia yang berhasil meraih gelar juara dunia dua kali berdasarkan pencapaiannya di kompetisi internasional resmi M1 World Championship (2019) dan IESF World Championship (2022), Zeys kini bertujuan besar untuk mengharumkan nama Indonesia di kejuaraan prestisius se-Asia Tenggara yakni SEA Games ketiga untuk cabor esports Mobile Legends: Bang Bang pada tahun 2023 di Kamboja.

Sang pelatih berbasis Singapura tersebut kini ditemani oleh salah satu pelatih yang juga berpengalaman besar di skena esports internasional Mobile Legends: Bang Bang yaitu Adi "Adi" Asyauri, salah satu pelatih dari tim ONIC Esports. Kolaborasi dua pelatih terbaik di Indonesia ini tentunya akan memberikan dampak besar bagi para atlet Timnas Esports Mobile Legends: Bang Bang Indonesia untuk meraih medali emas.

Zeys Merasa Tak Ada Tekanan Besar Untuk SEA Games 2023

Dilansir dari video wawancara pelatih pada livestreaming YouTube PB ESI yang berjudul "PELEPASAN TIMNAS NASIONAL ESPORTS - MENUJU EMAS SEAGAMES 32 KAMBOJA 2023", Bjorn "Zeys" Ong telah menjawab beberapa pertanyaan seputar SEA Games 2023 Kamboja dan tentang perasaannya sebagai pelatih atlet Timnas Mobile Legends: Bang Bang Indonesia. Ia mengatakan bahwa Zeys tak memiliki banyak tekanan yang dialaminya serta telah menyadari banyak hal tentang pemain dan apa yang harus ia lakukan di kejuaraan tersebut.

"Jadi, sebenarnya banyak pemain (Timnas Mobile Legends: Bang Bang Indonesia) di sini yang kita sudah tahu (kapasitasnya). Seperti dari SEA Games tahun kemarin, tahun 2019, (saya) sudah tahu ketika dipanggil ini untuk negara, bukan buat diri sendiri atau bukan buat club lagi. Memang untuk Indonesia.

Ketika kita lagi nongkrong pun, pola pikir ketika Seleknas dikala cari pemain Timnas juga memang bukan mikir untuk club lagi. Untuk Indonesia. Makanya (kami) all-out,"

"Sebenarnya tekanan pasti ada. Tetapi masih bisa kami atur karena sudah banyak yang kita lakukan. Experience (pengalaman) telah lumayan banyak. Ketika kami di EVOS, saya di IESF, ketika tanding di M1, saya sudah belajar banyak. Rencana kita untuk sekarang sejak Seleknas, Pelatnas, dan sebelum tanding (ke SEA Games), rencananya telah lengkap sekali. Saya merasa bahwa saya sudah hampir tahu sepenuhnya apa yang harus saya lakukan,"

"Sejujurnya tidak ada tekanan bagi saya. Karena memang kami sudah belajar ketika kami di club, di IESF, jadi untuk sekarang, pressurenya memang ada, tapi masih baik-baik saja. Masih bisa diatur." Ungkap Bjorn "Zeys" Ong.

Semangat untuk para atlet Timnas Esports Mobile Legends: Bang Bang Indonesia!