Esports

(LEN 2023) Pendekar Masih Adaptasi Device, "Kekuatan Kami Ketahan 50%"

Billy Rifki
07/10/2023 13:47 WIB
(LEN 2023) Pendekar Masih Adaptasi Device, "Kekuatan Kami Ketahan 50%"
Esports.id interview

Dua tim wild card dengan fan base besar bertarung di hari pertama Liga 1 LEN 2023. Pendekar Esports yang dimiliki Atta Halilintar berjumpa EVOS Holy, tim peserta Liga 2 yang kemudian diakusisi EVOS untuk main di Liga 1.

Hasil imbang mewarnai pertandingan kedua tim. Meski sudah unggul di match pertama, rupanya masih ada kendala yang dialami Pendekar sehingga mereka gagal meraup poin penuh.

Dalam sesi interview media, pemain pendekar menceritakan pengalaman pertama main di Liga 1 dan apa masalah yang mereka hadapi di stage.

"Sebenernya yang pertama sih seneng ya, tapi yang kedua agak kesusahan aja permasalahan device, masih penyesuaian juga," ucap Floki.

Disambung oleh 3marskie, pemain Pendekar baru bisa mengerahkan separuh kekuatannya di laga pertama. "Kekuatan kami baru keluar 50% karena ketahan dengan penyesuaian device,"

Iqiino menambahkan, biasanya anak-anak butuh waktu satu minggu untuk memastikan pegangan main mereka sudah nyaman saat mendapat device baru.

Sebagai info, device yang digunakan adalah ASUS Rog 6 yang merupakan sponsor dari Liga 1 Liga Esports Nasional. Smartphone ini merupakan produk HP gaming terbaru dari Asus dan pastinya sangat diidamkan oleh semua gamer mobile.

Apakah Pendekar biss tampil lebih ganas di hari kedua Liga 1 LEN 2023?