Pulang Rumah! Shroud Bakal Kembali Live Stream di Twitch

Rendy Lim
12/08/2020 13:49 WIB
Pulang Rumah! Shroud Bakal Kembali Live Stream di Twitch
Welcome back Shroud!

Michael 'Shroud' Grzsesiek, salah satu streamer terbesar saat ini akhirnya mengumumkan comeback. Sebelumnya Shroud memutuskan untuk berpindah platform dari Twitch ke Mixer pada Oktober 2019. Namun, tumbangnya Mixer pada awal tahun ini membuat dirinya seolah hilang dari dunia streaming untuk sesaat. 

Partner streaming Mixernya, Ninja juga terlihat mulai melakukan stream di Twitch meski belum menekan kontrak. Berbeda dengan Shroud yang sudah mantap kembali ke 'rumah' lamanya, seperti yang diumumkan olehnya di Twitter.

"Aku sangat senang bisa mengumumkan kembali ke Twitch dan yang paling penting kembali melakukan streaming. Twitch adalah tempat dimana aku bisa menjadikan passion untuk streaming menjadi karir yang sukses. Semua ini berkat fanbase yang loyal dan menakjubkan," ungkap Shroud dalam pernyatannya. 

Shroud menyebut bahwa saat sedang mencari opsi lain, dirinya sadar bahwa tidak ada tempat lain selain Twitch untuk berinteraksi dengan komunitas gaming terbaik sedunia. Shroud akan kembali dengan tampilan dan logo baru saat streaming nantinya. 

Twitch telah mengkonfirmasi kepulangan salah satu streamer terbesarnya ini. "Misi kami adalah dapat menyatukan orang-orang setiap harinya, dan kami tidak sabar untuk melihat Sang legenda FPS kembali beraksi secara ekslusif di Twitch," tutur Twitch senior vice president of content Michael Aragon. 

Nilai kontrak antar Twitch dan Shroud kali ini masih tidak diketahui, serta tanggal resmi untuk stream regularnya juga belum diumumkan. Kita nantikan saja yah Sobat Esports, siapa nih yang sudah tidak sabar menunggu kembalinya Shroud?