Esports

Tak Cuma Perikanan, Pangandaran Ingin Besarkan Industri Esports

Billy Rifki
24/09/2020 17:03 WIB
Tak Cuma Perikanan, Pangandaran Ingin Besarkan Industri Esports
harapanrakyat.com

Dengan diresmikannya esports sebagai cabang olahraga prestasi, pengurus-pengurus di daerah mulai mempersiapkan perangkat birokrasi untuk menggeliatkan aktivitas pemuda dan masyarakat yang tertarik dengan gaming kompetitif. Seperti di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat.

Daerah yang terkenal dengan sektor perikanan dan berbagai tempat wisatanya ini mulai mengembangkan semangat pemuda untuk aktif terlibat dalam dunia esports. Ini efek dari disahkannya keputusan esports sebagai cabang olahraga yang diresmikan KONI wilayah setempat pada Sabtu, 19 September kemarin.

Dilansir dari harapanrakyatcom, wakil KONI Kabupaten Pangandaran, Riki, mengatakan, setelah pihaknya menelusuri lebih jauh ternyata sangat banyak kalangan muda Pangandaran yang menyukai cabor tersebut. Menurut Riki, KONI Pangandaran membuka dan meresmikan esports masuk cabor baru ini mengingat kabupaten/kota lain sudah memulainya. Usai meresmikan esports, ia dan perangkat KONI lain langsung menggelar turnamen esports. Hasilnya, tercatat ada 429 orang yang antusias datang dan mendaftar.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Pangandaran, H. Asep Noordin, mengatakan, cabor baru yang telah resmi masuk KONI Kabupaten Pangandaran sangat positif. "Cabor esports secara tidak langsung telah memberikan wawasan kepada para remaja. Semoga saja dari hasil pertandingan antar tim tersebut bisa memunculkan para atlit cabor esports. Mereka juga bisa meraih menjadi duta Kabupaten Pangandaran, dan mampu meraih prestasi pada jenjang berikutnya,” harap Asep.


sumber gambar: harapanrakyat.com

Semoga saja pariwisata di Pangandaran bisa ikut terbantu dengan adanya kegiatan esports sehingga ekonomi daerah dan masyarakat bisa meningkat. Bagaimana dengan geliat esports di daerahmu, sobat?