Esports

V5's Rookie Donasi 15.000 USD Untuk Lawan COVID-19!

Dandesignlab
02/04/2022 18:00 WIB
V5's Rookie Donasi 15.000 USD Untuk Lawan COVID-19!
V5 Rookie

Dilansir dari media iCrystalization, mantan juara dunia League of Legends sekaligus pemain mid laner Victory Five kini telah menyumbangkan 100.000 yuan atau sekitar $15.720 untuk memerangi COVID-19.

Dana tersebut telah ditransfer langsung ke kota Shanghai untuk memberikan dampak besar pada masa yang tengah sulit saat ini. Kota tersebut juga diketahui telah memasuki PPKM darurat akibat lonjakan kasus COVID-19. Disisi lain, virus tersebut telah menyebabkan tertundanya Playoff LPL Spring Split 2022 hingga 8 April mendatang.

Ini bukan kali pertamanya sang juara dunia 2018 tersebut terlibat dalam sesuatu kegiatan di luar esports. Tahun lalu, ia diyakni telah membuka bisnis restoran di Distrik Jing'an Shanghai .

Disamping memiliki jiwa bisnis yang dermawan, Rookie masih memiliki kehebatan sebagai pro player di awal pekan LPL Spring Split 2022. Ia mengakhiri regular season dengan rasio 7,52 KDA dan skor kerusakan 608,25 per menit.

Sementara itu, Dia masih belum mengambil bagian dalam babak playoff sejak Victory Five menyelesaikan regular season di urutan pertama. Oleh karena pencapaiannya,

Bagaimana menurutmu? Patut dicontoh ya sobat!