Esports

Rehat dari BOOM Esports, Peran Hijrah Digantikan Kent

Fikri Fuaddy
06/06/2021 10:38 WIB
Rehat dari BOOM Esports, Peran Hijrah Digantikan Kent
Source: @boomesportsid

Pemain andalan divisi PUBG Mobile milik BOOM Esports, Albar Fahreza alias Hijrah memutuskan rehat untuk sementara waktu dari scene kompetitif PUBG Mobile. Seperti yang diumumkan dalam Instagram resmi @boomesportsid pada, Kamis (5/6), pemain yang akrab disapa Pak Haji itu dikatakan rehat usai menjalani diskusi panjang bersama pihak Boom ID.

Setelah diskusi yang cukup panjang, @hijrah.aji memutuskan untuk rehat dari dunia kompetitif. Dengan demikian, Hijrah akan mundur dari roster aktif BOOM divisi PUBGM. Tapi jangan khawatir, dia masih terus streaming bersama kita,” tulis akun tersebut.

Mengingat player PUBG Mobile BOOM hanya berisikan empat player saja pada PMPL ID Season 3 lalu, BOOM memutuskan untuk memakasi jasa mantan pemain Onic Esports yang baru saja mengakhiri karirnya di tim Landak itu minggu lalu, Bintang Prakoso alias Kent, untuk menghadapi DGL 2021 Pro League yang sudah berlangsung mulai, Sabtu (5/6).

Tak hanya itu, Kent nantinya juga akan bermain untuk BOOM di Grand Final PUBG Mobile Invitational Series Season 2 yang akan berlangsung pada tanggal 7 hingga 12 Juni mendatang. “Kent akan menjadi stand-in bagi divisi PUBGM BOOM Esports di turnamen DGL Pro League dan juga di Grand Final PUBG Mobile Invitational Series Season 2!” tulis BOOM saat dikutip dari Instagram resmi @boomesportsid, Sabtu (5/6).

Status Kent sendiri saat ini masih sebagai pemain stand-in atau pengganti hingga Grand Final PUBG Mobile Invitational Series Season 2 mendatang. Usai berpisah dengan Onic pada, Minggu (30/5) lalu, Kent belum dikonfirmasi tergabung sebagai player tetap dalam tim manapun. Bagaimana pendapat Sobat Esports? Akankah Kent dapat menggantikan peran Hijrah dalam dua turnamen tersebut, dan resmi bergabung dengan BOOM? Ikuti informasi berikutnya hanya di Esports ID!