Untuk merayakan musim dingin serta akhir tahun 2020, Riot Games menghadirkan sebuah mode terbatas baru yang bisa kamu mainkan di VALORANT. Mode tersebut adalah Perang Bola Salju. Mode ini akan berformat Deathmatch 5 vs 5 namun tanpa senjata sama sekali.
Senjata yang bisa digunakan untuk menjatuhkan lawan hanyalah bola salju. Bola saljunya sendiri tidak terbatas, kalian hanya perlu membidik dan melengkungkan arah tembakan agar tepat kena sasaran. Mode ini juga tidak membatasi respawn dan akan menghadirkan banyak power-up unik yang bisa digunakan selama permainan. Objektif di mode ini adalah siapa tim yang mendapatkan 50 kill terlebih dahulu maka merekalah yang memenangkan permainan.
Icebox gets its first overhaul, Sage’s Barrier Orb gets love, and lots of observer tool additions. Also, Night. Market and Snowball Fight are coming!
— VALORANT (@PlayVALORANT) December 8, 2020
Read all the details here: https://t.co/2qSTWPIBo1 pic.twitter.com/cbPZGQOlP1
Mode ini pertama kali dijelaskan di Patch 1.14. Meski begitu, kamu baru bisa menikmati saat peluncurannya pada tanggal 15 Desember nanti. Mode ini dibuat eksklusif dan akan berakhir pada 29 Desember nanti. Di dalam permainan, nantinya kalian dibekali dengan bola salju yang tidak terbatas dan kotak hadiah akan muncul di sekitar map yang berisi power-up unik, pemain harus menghancurkan kotak tersebut untuk mendapatkan hadiahnya.
Ilustrasi (irishnews/AP Photo: Ted S. Warren)
Beberapa ‘hadiah’ yang bisa didapatkan antara lain penambah kecepatan tembakan, bola salju yang bisa bertambah besar ketika dilemparkan, proyektil yang bisa memantul di tembok dan tanah, serta papan seluncur yang bisa membuatmu bergerak lebih cepat dan melompat lebih tinggi.
Icebox/VALORANT
Di minggu pertama perilisannya mode Perang Bola Salju ini hanya bisa dimainkan di map Icebox. Namun Riot berjanji di minggu kedua mereka juga akan membuka mode ini di map lainnya. Para pemain akan mendapatkan 750 XP jika berhasil menyelesaikan satu pertandingan dan tambahan 150 XP jika berhasil menang. Raihan di mode ini tidak akan menambah progres di misi kalian tapi para pemain yang ikut berpartisipasi di mode ini nantinya akan dihadiahi sebuah Gun Buddy di kemudian hari.
Mode ini akan segera bisa kalian mainkan dalam beberapa hari lagi. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, sudah tidak sabar untuk mencobanya kan?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|