Esports

Sempat Hiatus, Kini Mixwell Siap Kembali Perkuat G2 Valorant

Dandesignlab
25/02/2022 15:09 WIB
Sempat Hiatus, Kini Mixwell Siap Kembali Perkuat G2 Valorant
G2 Esports

G2 Esports akhirnya mengumumkan comeback, Oscar "Mixwell" Cañellas, kedalam susunan roster G2 Valorant utama. Pemain ini sebelumnya sempat duduk dibangku cadangan selama 30 hari terakhir.

Profesional asal Spanyol ini digadang akan menggantikan pemain Perancis Wassim "keloqz" Cista yang mengambil alih posisinya pada Januari diurutan pertama. Keputusan organisasi atas perubahan roster inipun menjadi kejutan besar bagi para penggemar, karena G2 telah menjuarai 10 dari 11 pertandingan yang mereka mainkan bersama keloqz di VCT Eropa. Walaupun telah melibas tim besar seperti Alliance, Tenstar, Excel, dan SuperMassive Blaze, alasan dibalik pertukaran pemain ini masih belum jelas.

Pada awalnya, Mixwell dikeluarkan dari lineup aktif Valorant akibat kekalahannya atas Vitality & Alliance di kualifikasi tertutup tahap satu VCT Eropa. Semenjak itulah Mixwell selesai bermain untuk G2 dengan mengatakan bahwa ia terbuka kepada tawaran apapun ketika dia sedang dalam cadangan. Sementara itu Mixwell telah bersemayam di G2 sejak Juni 2020 ketika organisasi pertama kali menggeluti divisi Valorant.

Pemain berkebangsaan Spanyol ini telah kembali ke formasi aktif G2 untuk bertanding dilaga berikutnya. Para penggemar pun sangat penasaran untuk melihat dirinya menjadi In-Game Leader lagi atau hanya mengambil peran Duelist Jettnya.

Mixwell dan G2 akan kembali beraksi pada Sabtu, 26 Februari melawan BBL Esports di VCT EMEA Challengers Stage One. Stay Tune!