Tips Jago Main Sage, Agent Paling Multifungsi di Valorant!

faizalkamill
19/05/2022 14:00 WIB
Tips Jago Main Sage, Agent Paling Multifungsi di Valorant!
VALORANT

Sage merupakan satu-satunya Agent di Valorant yang memiliki kemampuan untuk menghidupkan kembali rekan tim yang sudah tereksekusi. Skill heal dan slow nya juga membuat Sage sangat ramah untuk pemain baru karena cukup mudah untuk digunakan. Meski begitu, Agent multifungsi yang satu ini juga memiliki banyak kelebihan yang bisa dimanfaatkan untuk memenangkan lebih banyak pertandingan. Dalam artikel kali ini kami akan membagikan tips cara menggunakan kemampuan Sage dengan baik dan benar agar kalian semakin jago menggunakan Agent yang satu ini.

Saat ini Valorant memiliki total 19 Agent yang tersedia. Mereka memiliki kekuatan unik yang membedakannya dari satu sama lain. Ada smoke, flash, bom molotov, dll. Namun, Sage memiliki kemampuan yang tidak dimiliki Agent lainnya yaitu bisa menghidupkan kembali. Berkat ini pula Sage seringkali hadir dalam komposisi tim dan posisinya jarang tergantikan, apalagi di map yang defender sided.

Agent Sage/Valorant

Tips menggunakan kemampuan Sage

Sebagai Agent, Sage dilengkapi dengan orb heal, slow, dan barrier. Ultimatenya sendiri sangat unik yakni menghidupkan rekan tim yang sudah tereliminasi. Kemampuannya juga cukup sederhana dan mudah digunakan yang membuat Agent ini cukup sering dipilih oleh pemula maupun profesional. Meski begitu, banyak pemain yang hanya mengandalkan kemampuan healnya saja padahal Sage punya potensi lebih dari itu.

Barrier Orb (C)

Mudahnya Barrier Orb adalah sebuah tembok yang bisa menutupi pandangan musuh dan bisa juga menutupi jalan musuh untuk masuk ke sebuah area. Para pemain biasanya menggunakan skill ini di awal ronde untuk menutup akses ke site. Meski begitu, hal ini bukanlah yang paling bijak apalagi jika bermain di map yang kecil.

Hal yang bisa dilakukan adalah dengan cara menunggu sinyal dari lawan sebelum mengaktifkan wall karena wall ini hanya bertahan selama 40 detik. Menahan selama mungkin bisa jadi sebuah keuntungan bagi kamu karena bisa menghambat lawan di waktu krusial jika mereka memilih untuk menyerbu site di detik-detik terakhir. Perhatikan juga bagaimana kamu menempatkan tembok ini. Barrier Orb yang tidak sempurna bisa saja menjadi keuntungan bagi lawan karena semisal lawan bisa membidik kita dari celah tembok yang tidak kita sadari.

Sage wall/Valorant

Barrier Orb juga bisa digunakan sebagai tembok perisai ketika kita mencoba untuk defuse spike tetapi pastikan temboknya sudah terbangun dengan baik karena di beberapa detik awal tembok Sage sangat rapuh.

Hal terakhir yang bisa digunakan dengan Barrier Orb adalah mengangkat tim ke area-area yang tidak terduga. Meski pada umumnya digunakan untuk keperluan defensif, tembok Sage juga bisa digunakan untuk sisi ofensif. Kita bisa mengangkat rekan tim ke area-area krusial yang memungkinkan tim untuk mengagetkan lawan dengan posisi yang tidak lazim dan mengeksekusi mereka.

Slow Orb (Q)

Slow Orb bisa melambatkan lawan pada area yang dipilih. Melempar Slow Orb tanpa informasi merupakan tindakan yang sia-sia karena skill ini bisa sangat berguna di situasi-situasi tertentu. Slow Orb bisa menghentikan push dari lawan dengan sangat baik. Mengetahui kapan menggunakannya bisa jadi sangat krusial. Cara paling mudah adalah dengan mendengarkan suara langkah lawan. Jika sudah terdengar banyak langkah masuk ke site barulah Slow Orb digunakan.

Valorant

Sebagai sisi menyerang, Slow Orb bisa digunakan sebagai alat post plant yang sangat berguna karena bisa memperlambat lawan untuk masuk ke site. Lemparlah ke area dimana lawan akan masuk ke site.

Healing Orb (E)

Healing Orb merupakan skill paling menjual dari Sage sebelum adanya Skye. Salahnya para pemain biasanya enggan untuk menggunakan heal Sage lebih awal karena “menunggu waktu yang tepat”. Idealnya skill ini digunakan secepat mungkin ketika dibutuhkan yaitu ketika ada rekan tim yang terluka. Hal ini dilakukan supaya skill ini bisa reset kembali di akhir-akhir ronde dimana skillnya sangat dibutuhkan. Jika terlalu lama disimpan nantinya Sage hanya bisa menggunakan skill ini sebanyak satu kali saja tiap ronde ketika sebenarnya bisa lebih.

Valorant

Sebagai Sentinel tugas Sage adalah menyusun strategi di lini belakang dan mendukung rekan satu tim. Jadi ketika duelist bertarung cobalah untuk mengawasi bar HP mereka dan berikan heal saat dibutuhkan. Hindari berjalan terlalu jauh dari tim agar mereka mudah untuk menemukanmu.

Resurrection (X)

Ultimate Sage tidaklah murah yaitu 8 poin jadi gunakanlah dengan cermat. Kemampuan menghidupkan kembali ini bisa jadi penentu kemenangan di banyak kesempatan. Meski begitu, jika kita menyimpannya terlalu lama juga akan jadi sia-sia. Cobalah gunakan skill ini ketika tersedia. Kalian juga bisa mengambil orb di awal-awal ronde untuk mempercepat ultimatenya.

Valorant

Ketika ultimate tersedia, jangan gegabah ketika menggunakannya. Pastikan bahwa situasi sudah cukup aman untuk resurrection atau minta rekan tim untuk melindungimu. Kalian juga bisa membangun tembok dengan Barrier Orb sebagai pertahanan ketika melakukan resurrection. Hindari menggunakan ultimate ketika sedang banyak lawan.

Tadi adalah beberapa tips dalam menggunakan kemampuan Agent Sage yang bisa kamu aplikasikan dalam permainanmu. Dengan membaca artikel ini diharapkan kalian bisa lebih mengerti tentang kapan dan bagaimana cara menggunakan kemampuan Sage dengan baik dan benar. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports?