Tim unggulan EMEA, FunPlus Phoenix, optimis akan membawa sang IGL, ANGE1, ke acara VCT Masters Copenhagen untuk bersaing di tur internasional Valorant pasca gagal hadir di tahap pertama.
Your #VALORANTMasters Copenhagen EMEA Teams. pic.twitter.com/OB6W3Zov7i
— VALORANT Champions Tour EMEA (@valesports_emea) June 27, 2022
Dilansir dari Dexerto, FPX dilaporkan menargetkan Mathias “SEIDER” Seider, Mikkel “Masked” Fuglsang, dan Przemysław “KEREME” Bogdanowicz sebagai cadangan ANGE1 beserta roster FPX berkebangsaan Rusia-nya, Dmitry “SUYGETSU” Ilyushin dan Andrey “Shao” Kiprsky.
Berdasarkan laporan sumber dari Dot Esports, SUYGETSU dan Shao berpotensi hadir “50/50” pada acara Masters. Sementara itu, terdapat sebuah keyakinan dari FPX bahwa ANGE1 akan diberikan izin oleh pemerintah Ukraina untuk pergi dari negaranya dan berpartisipasi di VCT Masters Copenhagen.
Saat ini, Ukraina memiliki kebijakan untuk pria dewasa bahwa mereka harus berada di bawah darurat militer lantaran krisis invasi Rusia. Namun, terdapat pengecualian tertentu bagi warga negara yang ingin bepergian ke luar negeri.
Di sisi lain, Warga Rusia yang hendak pergi meninggalkan negaranya juga telah dilarang akibat pemberlakuan dari negara-negara Eropa sebagai akibat dari invasi tersebut. Dilansir dari laporan The Local, Denmark telah melarang kedatangan pesawat Rusia pada 1 Maret.
Meskipun demikian, Keputusan final mengenai ketiga pemain cadangan tersebut belum dipastikan hingga saat ini. Sebagai informasi, Tiga pemain tersebut telah diakuisisi pada beberapa pekan yang lalu sebelum berakhirnya roster lock.
FPX akan bersaing di VCT Masters Copenhagen yang akan dimulai pada 10 - 24 Juli mendatang. Penonton akan diizinkan menonton secara langsung di Venue untuk tiga hari terakhir turnamen sejak Upper bracket Final hingga Grand Final.
Wah, menarik ya sobat! Kira-kira IGL FPX Valorant bakal beneran hadir ga yah di Masters? Kita tunggu saja ya sobat!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|