Meskipun dianggap underperform pada fase penyisihan grup, FPX berhasil membuktikkan bahwa mereka masih layak untuk menjadi jawara EMEA yang lolos ke Masters.
FPX sebelumnya terpaksa melewatkan kejuaraan Masters Reykjavik akibat terhambatnya penerbangan mereka lantaran krisis Ukraina-Rusia. Sekarang, para roster FPX akan kembali melampiaskan dendamnya setelah menang atas M3C dan melaju ke Masters Copenhagen sebagai kali kedua tim terbang ke kejuaraan internasional Valorant di 2022.
The final EMEA spot at #VALORANTMasters goes to @FPX_Esports!
— VALORANT Champions Tour (@ValorantEsports) June 24, 2022
We'll see you in Copenhagen! pic.twitter.com/vcinyjY0Xa
Kemenangan FPX atas M3C 2-1, telah mengantarkan organisasi sebagai tim terakhir yang akan menjadi perwakilan wilayah EMEA untuk bersaing di Masters 2. Kini terdapat tiga tim EMEA yang berada di bracket Masters yaitu: FPX, Guild, dan Fnatic.
Fnatic sebagai tim yang telah terbang ke Reykjavik kemarin juga akan membalaskan dendamnya pasca bermain tanpa derke & BraveAF. Sementara itu, Guild akan membuat debut internasional perdananya di Kopenhagen pada tahun 2022.
Selain daripada tim yang mengamankan slot Masters, Team Liquid yang merupakan perwakilan Masters 1 menggantikan FPX malah pulang lebih awal pasca ditumbangi oleh ANGE1 cs dan M3C. Begitupula dengan Acend, mereka menyusul kepulangan Liquid pasca kalah atas FPX 2-1 di lower bracket.
Namun sebelum terburu-buru ke Masters, Ketiga tim unggulan tersebut masih akan bersaing untuk memperebutkan trofi VCT EMEA sekaligus menambah Circuit Points yang akan berguna menjelang VCT Champions. Disisi lain, jika Masters Copenhagen menggunakan format yang sama seperti Reykjavík kemarin, tim yang menang akan dapat melewati fase penyisihan grup di Masters mendatang. Bagaimana menurutmu?
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|