Sebagai salah satu player yang paling ikonik di kancah esports FPS, Shroud, berpotensi untuk terus bermain di Sentinels jika kontraknya di perpanjang melalui LCQ NA pada Agustus nanti.
Shroud menjelaskan pada livestreamnya di Twitch bahwa ia memiliki sedikit kemungkinan untuk terus bersaing di esports VALORANT jika terdapat beberapa syarat yang terpenuhi. Hal tersebut juga mengacu kepada situasi franchise VALORANT wilayah NA yang akan beroperasi di tahun 2023.
"Jika franchise adalah suatu hal, dan ada di LA dimana saya tinggal, ada peluang bahwa saya akan terus bermain VALORANT profesional." Ungkap Shroud.
Player berkebangsaan Kanada tersebut mengungkap bahwa ia belum memastikan apakah akan terus bermain dengan Sentinels kedepannya atau tidak lantaran masih perlu meninjau program partnership untuk VCT 2023.
Sebagaimana comebacknya Shroud untuk terjun ke dunia kompetitif setelah hiatus lama yang cukup menghebohkan para penggemar esports FPS, Shroud akan bersaing dibawah bendera Sentinels untuk membela tim di LCQ NA.
Eks-pro player CS Cloud9 tersebut akan terlihat berkolaborasi dengan TenZ dan ShahZam pada 4-14 Agustus 2022 mendatang.
LCQ hanya akan memberi kesempatan untuk satu tim terbaik yang akan menempatkan diri di LAN internasional terakhir, Champions 2022, yang akan bergulir di Istanbul pada September.
Tentunya, akan sangat menarik untuk melihat roster bintang Sentinels berjuang memperebutkan slot Champions 2022 setelah gagal dua kali di Challengers NA.
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|