Esports

Sangar, DRX Hempas FPX ke Lower Bracket Champions 2022!

Dandesignlab
10/09/2022 09:00 WIB
Sangar, DRX Hempas FPX ke Lower Bracket Champions 2022!
Twitter

Playoff VALORANT Champions Tour 2022 telah berlangsung semalam dengan dua jadwal pertandingan yaitu LOUD vs. Leviatán dan DRX vs. FPX sebagai partai pembuka. Setelah melewati pertempuran yang sangat intens antar tim, LOUD dan DRX berhasil mengamankan upper bracket playoff pasca mengalahkan Leviatán dan FPX 2-0.

DRX, satu-satunya tim perwakilan Asia yang masih kokoh di Champions hingga sejauh ini telah membuktikkan kekuatan tim Korea sesungguhnya selepas mereka menyapu bersih sang juara Copenhagen.

Tampaknya, Zest dan kawan-kawannya berusaha keras untuk membalaskan dendam mereka di Copenhagen terhadap FPX lantaran mereka telah dipulangkan dari lower bracket playoff sebelumnya.

FPX dan DRX telah bersaing sangat sengit dan terlampau kuat pada game pertama, Ascent, dimana keduanya berhasil berada di skor imbang setelah FPX mengejar ketertinggalan poin yang sangat jauh atas DRX hingga memasuki overtime.

Keduanya berbaku tembak sampai titik penghabisan dimana match pertama tersebut baru dapat diakhiri oleh DRX di skor 19:17 yang melelahkan.

Sayangnya, FPX pada game kedua tampak kehabisan bensin dimana perlawanan sengit yang muncul di peta pertama tersebut tidak lagi dihadirkan dalam Breeze. Setelah tidak dapat bertahan lebih lama, akhirnya FPX tumbang atas DRX dan mencatat rekor kekalahan lainnya pada peta Breeze. 

Jika menilik sejarah, FPX dan DRX memiliki power yang seimbang dimana sebelumnya pun tim Eropa tersebut pernah tumbang 1x di fase penyisihan grup Masters Copenhagen. Namun, DRX yang kembali berjumpa di lower bracket playoff oleh FPX segera saja dibantai habis oleh FPX dengan skor 2-0 pada BO3. 

Di sisi yang lain, Leviatán yang kalah di hari pertama playoff juga bak dejavu dimana mereka akhirnya akan kembali berjuang di lower bracket bersama FPX.

Seperti yang telah tercatat di Copenhagen, Leviatán dan FPX merupakan skuad yang memulangkan banyak tim di lower bracket hingga akhirnya finis di urutan 5 besar bahkan mengangkat trofi Copenhagen.

Bagaimanapun, Champions Istanbul bukanlah Copenhagen lantaran memiliki atmosfer kompetitif yang lebih besar demi menyabet gelar juara dunia di 2022.

Baik FPX dan Leviatán harus dapat berjuang lebih lagi untuk melanjutkan eksistensi mereka di playoff Champions dan meraih gelar back-to-back Champions di musim 2022 bagi FPX.