Esports

Lima Tim Indonesia Akan Bersaing di VALORANT SEA Invitational 2022!

Dandesignlab
21/11/2022 18:00 WIB
Lima Tim Indonesia Akan Bersaing di VALORANT SEA Invitational 2022!
ONE Esports

VALORANT Southeast Asia Invitational 2022 yang digelar oleh ONE Esports dan AfreecaTV akan berlangsung pada tanggal 29 - 4 Desember mendatang.

Acara ini akan kembali menampilkan tim-tim VALORANT jawara APAC bersaing memperebutkan kumpulan terbesar dari total hadiah utama senilai 25.000 USD sekaligus menjadi ajang adu roster sebelum VCT 2023 bergulir.

Turnamen VALORANT SEA Invitational 2022 akan di tayangkan pada AfreecaTV dan memiliki berbagai bahasa seperti Indonesia, Inggris, Thailand, dan Vietnam. 16 tim terbaik telah diundang untuk berpartisipasi pada acara ini dan akan menampilkan banyak skuad APAC selain Paper Rex yang tak terdaftar pada acara ini

Seluruh tim yang ikut serta dalam VALORANT SEA Invitational 2022 ialah sebagai berikut;

Indonesia

Alter Ego

Bigetron Arctic

BOOM Esports

Dewa United Esports

RRQ

Malaysia / Singapore 

BLEED

Todak

Philippines 

South Built Esports

SR Nacague

Thailand 

FULL SENSE

FW Esports

Made in Thailand

XERXIA Esports

Vietnam 

Dominus Esports

Fancy United Esports

Wolves X

VALORANT SEA Invitational 2022 akan menggunakan sistem pertandingan yang serupa seperti turnamen VALORANT pada umumnya.

Acara akan dimulai dari fase penyisihan grup hingga playoff dan akan menggunakan double-elimination bracket BO1. 

Menarik untuk melihat para tim Indopride kembali berlaga di turnamen VALORANT berskala APAC selain VCT dan VALORANT India Invitational 2022 yang telah berakhir beberapa waktu lalu. Bagaimana menurutmu?