ZywOo Bawa Vitality Hentikan Laju Mousesports!

Michael
23/12/2019 15:36 WIB
ZywOo Bawa Vitality Hentikan Laju Mousesports!
Vitality Tundukkan mousesports di Epicenter 2019 - source img: hltv.org

Rentetan hasil gemilang mouseports berhasil dipatahkan oleh permainan gemilang Mathieu "ZywOo" Herbaut bersama timnya Vitality, kala kedua tim yang sedang naik daun ini bertemu di grand final Epicenter 2019. Kemenangan ini sekaligus memupus rentetan kemenangan mousesports di tiga ajang beruntun, CS:GO Asia Championship 2019, ESL Pro League Season 10, dan CS_Summit 5.

Perjalanan Vitality sepanjang turnamen terbilang sangat mulus. Tergabung di Grup A, ZywOo Cs berhasil membantai wakil Asia, EHOME 2-0 (16-12;16-1) di hari pertama, dilanjutkan dengan kemenangan atas Na’Vi 2-1 (4-16; 16-3 & 16-3) keesokan harinya. Dua kemenangan beruntun tersebut membawa Vitality melaju ke babak semifinal EPICENTER 2019.

Keganasan Vitality kembali berlanjut di semifinal kala bersua tim asal Denmark, Heroic. Trio ALEX - ZywOo - apEX berhasil tampil epic untuk membungkam tim Heroic dan memastikan langkah mereka menuju grand final.

Menghadapi favorit juara, mousesports di grand final, Vitality tampak kedodoran di awal pertandingan. Sempat unggul 5-1 di awal laga, Vitality lalu kalah 6 ronde beruntun, yang membuat mereka balik tertinggal. Kejar-mengejar poin terus terjadi di map pertama, Inferno. Babak perpanjangan waktu (overtime) pun harus dilakukan setelah kedua tim mendapat poin sama 15-15. Tim mousesports yang berambisi memperpanjang kemenangan beruntunnya berhasil mengunci kemenangan di game pertama dengan skor 19-16.

Tak ingin melewatkan peluang memperoleh gelar EPICENTER 2019, Vitality tampil lebih agresif di game kedua. Sempat tertinggal 7-8, Vitality tampil dominan setelah berganti side di map Mirage dan berbuah kemenangan 16-12. Map penentuan pun seolah menjadi milik Vitality sejak awal laga. Unggul 10-5 di paruh pertandingan, ZywOo Cs tak membiarkan tim lawan mengembangkan permainannya. Tim Vitality menutup perlawanan mousesports dengan skor 16-9.

Gelar Vitality semakin lengkap dengan predikat MVP bagi ZywOo yang tampil gemilang di sepanjang turnamen EPICENTER 2019. Tim Vitality berhasil menambah pundi-pundi mereka sebesar US$250.000, sedangkan mousesports mendapatkan US$120.000. Dua semifinalis lainnya, Heroic dan Na’Vi harus puas mendapatkan US$40.000.