Belum Usai! Valve Menuntut GESC Segera Melunasi Pembayaran

Eric Soejatno
21/12/2019 17:21 WIB
Belum Usai! Valve Menuntut GESC Segera Melunasi Pembayaran
Valve Bahkan Sampai Harus Turun Tangan Untuk Menyelesaikan Masalah GESC

Lebih dari satu tahun turnamen telah berlalu namun kasus GESC, organizer asal Singapura ini, masih belum usai. Bahkan, kasus ini bakal semakin panjang usai Valve langsung ikut turun tangan melayangkan tuntutan melalui wakil presiden pemasaran dari Valve, Doug Lombardi, via DotEsports.

Berbagai pihak termasuk para tim peserta, talent, maupun kontraktor event GESC telah membuat surat  terbuka kepada Valve dan komunitas per tanggal 30 Oktober 2018, pada situs DOTA.GG/GESC. Total nominal pembayaran yang masih belum dilunasi kabarnya mencapai US$750 ribu (sekitar Rp10,5 miliar).

Valve langsung menegaskan bahwa mereka tidak melanjutkan kerjasamanya dengan GESC karena kegagalan pembayaran kepada partisipan turnamen sesuai perjanjian. Tidak sampai di situ, Valve juga mengajukan gugatan pada tanggal 8 April 2019, menurut Lombardi, melalui Pengadilan Tinggi Republik Singapura.

Bahkan salah satu talent DOTA 2 yang saat ini menjadi pelatih Team Liquid, William “Blitz” Lee mengaku rutin mengirimkan pesan setiap satu bulan sekali untuk menanyakan pembayaran ke Oskar Feng, selaku CEO dari GESC.

Sebelumnya, GESC mengadakan dua turnamen DOTA 2 Pro Circuit pada periode 2017/2018, yaitu GESC Indonesia yang diadakan pada bulan Maret 2018, dan GESC Thailand pada bulan Mei 2018. Hadiah yang diperebutkan juga tidak main-main yaitu US$300.000 (sekitar Rp4,2 miliar) dan juga poin yang menjadi penentuan tim untuk bertanding di The International.

Berbagai tim ternama DOTA 2 hadir di turnamen tersebut seperti Fnatic, Team Secret, Evil Geniuses, dan Natus Vincere untuk berpartisipasi di turnamen GESC.

Tidak hanya GESC, sebelumnya ada StarLadder yang juga terkena permasalahan yaitu telatnya pembayaran ke talent CS:GO dan DOTA 2 di berbagai turnamen yang bekerja sama dengan Valve awal tahun ini.

Dengan turun tangannya Valve, apakah permasalahan GESC yang sudah lewat dari 1 tahun ini akhirnya tuntas?

Upcoming Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Ongoing Tournament Lihat Semua >
Belum ada event
Video Pilihan
Solo MMR
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
This leaderboard is currently unavailable.
Team MMR
1 Team Falcons 1713
2 BetBoom Team 1541
3 CyberBonch-1 1520
4 Xtreme Gaming 1506
5 Gaimin Gladiators 1483
6 Tundra Esports 1483
7 OG 1471
8 Team Spirit 1464
9 Virtus.pro 1453
10 VGJ Storm 1450