Impian buat semua gamer muda di dunia, untuk bermain game favoritnya di usia yang sangat muda dan mampu menjadi juara dunia! Ini sepertinya langkah yang dituju oleh Donovan 'F2Tekkz' Hunt, setelah berhasil menggondol gelar juara kelima sepanjang tahun ini saja.
Kemenangan terakhir diraihnya di perhelatan FIFA Ultimate Team (FUT) Champions Cup di Zepp@BigBox, Singapura. Di partai finalnya, bocah berumur 17 tahun ini mampu menundukkan pesaing tangguh di dalam diri Fatih 'M10Ustun' Ustun.
Dalam pertandingan final hari Minggu (10/3) kemarin, yang berlangsung dua leg tersebut, Tekkz mampu unggul tipis 3-2 di game pertama. Sebelum akhirnya memastikan gelar juara dengan skor agregat 6-2 (3-0).
Selain trofi juara, gamer profesional binaan klub Liverpool FC (berlaga di ePremier League) ini berhak mengantongi hadiah uang senilai 50.000 dolar AS, atau lebih dari 71 juta Rupiah.
Dari lima rangkaian FUT Champions Cup yang sudah berlangsung musim ini, Tekzz sudah renggut tiga di antaranya, yakni di Bucharest (November) dan Atlanta bulan kemarin. Tersisa satu gelaran FUT Champions Cup lagi di bulan April mendatang, yang akan secara garis besar menentukan wakil-wakil terbaik untuk melaju ke FIFA eWorld Cup, pertengahan tahun nanti.
"Pastinya merasa sangat senang bisa meraih juara back-to-back, atau mempertahankan gelar juara," ungkap pemain berkewarganegaraan Inggris ini, yang telah kumpulkan total hadiah uang sebesar 200.000 dolar AS (hampir mendekati 3 milyar Rupiah) sepanjang tahun. "Saya sudah tidak sabar menunggu turnamen berikutnya, ayo semangat!"
F2Tekkz merupakan jawara final turnamen untuk konsol Xbox One, dan harus menghadapi pemuncak dari bracket PS4 yakni Ustun. Final cross-platform di turnamen FIFA sudah lazim dilakukan setelah tiga hari berkompetisi mencari pemain terbaik dari masing-masing konsol (64 pemain di tiap bracket).
Partai puncak antara F2Tekkz versus Ustun disaksiksan secara langsung oleh sekitar 300 orang penonton. Banyak di antara mereka masih berusia muda dan berstatus pelajar. Anak-anak yang juga gamer tersebut akui sudah mengidolakan Tekkz sebagai juara di Singapura, bahkan telah mengikuti perjalanan karir bocah ajaib FIFA ini sejak satu tahun belakangan. Bagi mereka, Donovan 'F2Tekkz' Hunt adalah sosok gamer yang ingin diteladani hingga dewasa nanti.
Bagaimana sobat esports, apa kamu tidak mau jadi gamer muda berprestasi kayak Tekkz? Perjalanan karir profesionalnya begitu mengkilap di usia dini, bayangkan saat dia 'mateng' nanti yak!
Upcoming Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Ongoing Tournament | Lihat Semua > | |
---|---|---|
Belum ada event
|
Video Pilihan | ||
---|---|---|
|