Uzi Balik Jadi Pro Player LoL, Gabung ke Bilibili Gaming!

Rendy Lim
16/12/2021 10:52 WIB
Uzi Balik Jadi Pro Player LoL, Gabung ke Bilibili Gaming!
Welcome Back Uzi!

Sempat umumkan hiatus dari scene kompetitif karena masalah kesehatan, kini salah satu pemain legenda di LPL, Jian “Uzi” Zi-Hao dipastikan akan kembali menjadi pro player. Pada musim kompetitif 2022, bot laner yang sebelumnya bermain untuk tim Royal Never Give Up (RNG), kini akan memperkuat tim Bilibili Gaming. 

Organisasi Bilibili Gaming mengumumkan komposisi roster mereka untuk musim kompetitif 2022 lewat Weibo. Selain Uzi, empat pemain baru Bilibili Gaming adalah Chen “Breathe” Chen, Chu “FoFo” Chun-Lan, Chiu “Doggo” Tzu-Chuan, dan Liu “Crisp” Qing-Song. Selain itu, Wei “Weiwei” Bo-Han juga memutuskan untuk memperpanjang kontraknya hingga 2022. 

Bilibili Gaming menempati peringkat 7 pada LPL Summer Split musim lalu. Perombakan pemain secara besar-besaran yang dilakukan tim ini, hingga mendatangkan pemain veteran Uzi tentu memberikan harapan besar untuk peningkatan performa Bilibili Gaming di musim selanjutnya. 

Sementara itu, Uzi pernah membeberkan masalah kesehatannya ke publik pada tahun 2019. Masalah pada pergelangan bahu sebelah kanan membuat Uzi kerap absen dalam pertandingan penting, bahkan pada akhirnya tidak memperpanjang dengan tim RNG yang telah tumbuh bersamanya dalam ranah kompetitif League of Legends. 

Meski absen dari ranah kompetisi untuk menjalani pengobatan, Uzi tetap memertahankan skillnya dengan bermain sambil streaming. Sepanjang karir profesionalnya bersama RNG, Uzi telah ikut 5 kali LoL World Championship, hingga meraih trofi MSI. Bagaimana pendapatmu Sobat Esports, akankah kembalinya Uzi ke scene kompetitif dapat menghadirkan kembali masa kejayaannya?