Esports

Pelajari Hero Meta Baru di Overwatch, Sombra - The Talon’s Hacker

Rendy Lim
08/03/2018 14:30 WIB
Pelajari Hero Meta Baru di Overwatch, Sombra - The Talon’s Hacker
Google Images

Patch update Overwatch pada akhir bulan lalu, beberapa hero mendapatkan penyesuaian untuk menciptakan permainan yang lebih kompetitif. Doomfist, Mei, dan Sombra adalah tiga hero utama yang mendapatkan ‘adjustment’ tersebut. Namun, Sombra mendapatkan cukup banyak buff, dan sedikit nerf jika dibanding kedua hero lainnya.

Terlepas dari nerf yang diterimanya, tampaknya buff yang didapatkan Sombra akan membuat hacker Talon ini mendapatkan perhatian dari para pro player. Salah satunya adalah Custa dari Dallas Fuel. Dirinya mencoba perubahan pada Sombra dan menunjukkan bahwa hero ini pantas untuk menjadi meta dalam competitive play.

Bagi yang jarang bermain Sombra, kamu tidak perlu memainkannya untuk bisa mempelajari gerak-geriknya, karena kami akan merangkum beberapa perubahan yang perlu diperhatikan untuk dapat belajar menghadapi Sombra dalam competitive play Overwatch.

Faster cast time hack:

Perubahan waktu hack dari 0.8 seconds menjadi 0.65 seconds ternyata merupakan perubahan besar jika diterapkan dalam game walaupun sejatinya terlihat sangatlah kecil. Dalam video di atas, Custa menunjukkan bagaimana Sombra mengganggu Tracer dengan hack dan membuat ability musuh untuk dash ataupun recall terganggu, malah mengakibatkan mobilitasnya sangat terganggu hingga menjadi target empuk bagi Sombra.

Movement ability hack

Tambahan ability yang dapat di-hack oleh Sombra membuat hero ini tidak lagi bergantung dengan ultimate ability untuk dapat membunuh musuh. Dapat hack wall ride Lucio, Hover Jet Pharah, dan Angelic Descent Mercy bikin Sombra memiliki kesempatan untuk mendapatkan environment kill dengan hack ke hero tersebut.

Seperti yang ditunjukkan dengan video di bawah ini:

Peningkatan Durasi Translocator dan Machine Pistols Spread Reduction:

Diperpanjang selama 5 detik, membuat sombra dapat lebih agresif dalam team fight sebelum mengaktifkan translocator dan kabur ke tempat aman untuk heal. Ditambah dengan berkurangnya spread reduction untuk senjata utama Sombra, Machine Pistols akan menambah DPS untuk hero yang dalam jangkauan hack-nya.

Berikut adalah list lengkap perubahan Sombra dalam patch terbarunya:

  • EMP
    • Tidak lagi terhalang dengan benda-benda berukuran kecil
  • Hack
    • Sombra tidak lagi mendapatkan ultimate charge ketika menggunakan health pack yang di-hack
    • Cast time berkurang dari 0.8 detik menjadi 0.65 detik
    • Hack sekarang dapat digunakan untuk ability berikut:
      • Genji –Cyber-agility
      • Hanzo – Wall climb
      • Pharah – Hover Jets
      • Lucio – Healing boost dan Speed boost (mematikan efek dari lagunya), Wall Ride
      • Mercy –Angelic Descent
  • Machine Pistol
    • Sebaran Machine Pistol berkurang dari 3 ke 2.7
  • Translocator
    • Durasi bertambah dari 15 detik menjadi 20 detik
  • Opportunist
    • Bar darah musuh akan tampak jika darah kurang dari 100% (sebelumnya 50%)
    • Kemampuannya untuk mendeteksi lawan yang memiliki HP kurang dari 50% di balik dinding masih tetap ada

 

Update terbaru untuk Sombra menjadikannya hero pilihan dalam competitive play dengan lebih dari 85% pick rate dalam Korean scrims, dan membuatnya menjadi pilihan top DPS setelah Tracer. Hal ini juga berpengaruh dengan meningkatnya pick rate dari Soldier 76 dan Ana, karena kedua hero ini tidak terlalu terganggu dengan hack dari Sombra.

Sobat eSports, bagaimana pendapat kamu tentang update terbaru untuk hacker satu ini? Bagi kamu yang bukan pemain Sombra, semoga artikel ini akan membantumu untuk mengatasi Sombra?