Run n' Gun 4 Nations Saring Jagoan R6 & PUBG di Indonesia

Rendy Lim
29/03/2018 09:00 WIB
Run n' Gun 4 Nations Saring Jagoan R6 & PUBG di Indonesia
Rainbow Six Siege

Kabar gembira bagi pemain Rainbow 6 Siege dan PlayerUnknown’s Battlegrounds di Indonesia, karena pihak Aaerowolf segera mengadakan kualifikasi untuk kedua game tersebut dalam turnamen berskala nasional, yakni Run n’ Gun: 4 Nations.

RAINBOW SIX SIEGE

Bekerjasama dengan R6 Indonesia Community dan Aerowolf Organizer, kualifikasi ini akan mencari empat tim teratas untuk mewakili Indonesia dalam turnamen regional.

Selain itu, hadiah uang tunai dari total prize pool Rp5.000.000,- juga akan diberikan kepada tim pemuncak di fase kualifikasi ini.

Menggunakan format TDM Bomb (5v5) dan sistem double elimination. Pendaftaran masih dibuka hingga 29 Maret 2018, dan setiap tim yang ingin berpartisipasi harus membayar biaya pendaftaran Rp100.000,- / tim.

Pada akhirnya, tim-tim yang berhasil menang dalam babak kualifikasi R6 akan bertanding di Run n' Gun 4 Nations Season 2, sebagai perwakilan Indonesia melawan tim dari negara Thailand, Singapura, dan Filipina.  

Bagi sobat eSports yang ingin mengikuti turnamen atau memerlukan informasi lebih, bisa langsung join ke Discord komunitas R6 Indonesia, atau melalui contact person berikut:

  • Ardy (Line : avsetiadi WA : 082111172852)
  • Dimas (Line :dimsramadhan WA : 08112434030)
  • Ajie (Line : ajiezataa WA : 0812831413331)

PLAYERUNKNOWN'S BATTLEGROUND

Kualifikasi PUBG juga hadir untuk mencari lima tim terbaik yang bakal mewakili Indonesia dalam Run n’ Gun 4 Nations Season 2 menghadapi tim lainnya, dari Malaysia, Filipina dan Thailand, pada 28 - 29 April 2018.

Babak kualifikasi yang akan berlangsung pada 31 Maret hingga 1 April 2018 akan menggunakan format Custom Run n’ Gun 4 Nations Squad FPP. Pendaftaran masih dibuka hingga 30 Maret 2018, dan kamu tidak perlu membayar biaya pendaftaran untuk ikut kualifikasi ini.

Pendaftaran bisa kamu lakukan melalui website Aerowolf, di sini. Sudahkah kamu sudah mendaftar, sobat eSports? Yuk, segera daftarkan tim kamu dalam kualifikasi ini!