Esports

Rocket League Uji Coba Sistem Turnamen Baru

Christian Ponto
15/02/2018 10:28 WIB
Rocket League Uji Coba Sistem Turnamen Baru
Rocket League - New Tournaments (Beta Version)

Psyonix, pengembang dari Rocket League, telah merilis pengumuman (14/2) terkait pengujian (Beta Test) sistem baru yang dikhususkan untuk turnamen eSports. Bagi pemain yang ingin turut berpartisipasi di dalamnya dapat mulai mengunduh konten terbarunya pada tanggal 21 Februari, dan masa pengujiannya berlangsung selama 3 hari saja.

Perlu diperhatikan juga bahwa fitur Tournaments ini (versi Beta-nya) akan menggantikan konten yang bisa kamu mainkan (Live). Jadi, semua EXP dan Achievement yang kamu dapatkan selama ini akan dihapus, tapi bisa kamu peroleh kembali begitu menggantinya ke versi game Live.

Bersamaan dengan pengumuman ini, Psyonix juga menyertakan petunjuk dalam menginstal versi Tournaments dari Rocket League, seperti yang tergambar di bawah ini.

Setelah periode Beta Test, 21 - 23 Februari 2018, Psyonix akan mengumpulkan semua feedback data yang tersaring dari berbagai media sosial, seperti Reddit, Facebook, dan Twitter.