Esports

0-37, Tim Paling "Kurang Beruntung" di Overwatch League?

Rendy Lim
08/06/2018 11:14 WIB
0-37, Tim Paling "Kurang Beruntung" di Overwatch League?
Shanghai Dragons Overwatch League

Pertandingannya kemarin melawan Florida Mayhem menambah poin kekalahan bagi Shanghai Dragons yang sekarang ini berada pada skor 0-37. Jumlah kekalahan beruntun tersebut berhasil mencetak sejarah terbaru dan mengalahkan empat kekalahan terbesar di tim olahraga Amerika Utara, lebih parah dari 1976-77 Bucs, Process Sixers yang kalah 26 dan 28 games dalam dua season, serta Louisville Colonels yang 26 kali kalah berturut turut pada 1889. 

Jika kamu menyaksikan setiap pertandingan Shanghai Dragons dalam Overwatch League, ketegangan tetap akan dirasakan ketika mereka berhasil mencetak poin. Namun, ada sedikit rasa yang mengusik, dibalik usaha dari para pemain Shanghai Dragons untuk bangkit, semangat serta rasa percaya diri mereka seakan dicampakkan mentah-mentah oleh takdir bahwa mereka pasti kalah. 

Hal tersebut kembali terjadi dalam pertandingan kemarin. Kesempatan tampak kembali berada di depan mata Shanghai Dragons untuk mendapatkan kemenangan pertamanya dalam Overwatch League saat dihadapkan melawan tim yang kurang lebih berada dalam kondisi yang sama dengannya, Florida Mayhem. Tim ini berada pada posisi 11 dalam Overwatch League sedangkan Shanghai Dragons berada pada posisi 12. 

Dukungan baik dari caster dan para penonton di Twitch membanjiri komentar dan memberikan doa serta harapan mereka kepada Shanghai Dragons. "Apakah hari ini adalah harinya?". tutur caster Malik Forte saat mengomentari pertandingan tersebut. Brennon Hook, caster lainnya pada pertandingan tersebut mengatakan bahwa itu adalah kesempatan paling tipis mereka untuk dapat meraih kemenangan pertamanya dalam Overwatch League. Namun sayang, sekali lagi "keberuntungan" belum berpihak kepada mereka. 

Melihat perjuangan Shanghai Dragons, semua kerja keras mereka tampak belum terbayarkan. Latihan brutal hingga 72 jam kerja setiap mingggunya, memecat dua orang coach, serta menambahkan player-player baru seperti Se-yeon "Geguri" Kim dan Chon "Ado" Gi-hyeon memang berhasil memberikan Shanghai Dragons perlawanan. Namun semakin dekat mereka menuju kemenangan namun tidak berhasil, semakin sakit kekalahan tersebut bagi mereka. 

Tidak hanya kemarin, Shanghai Dragons pernah berada pada kondisi serupa beberapa kali. Pada tanggal 7 Februari, ketikan melawan Dallas Fuel, mereka berhasil menyamakan kedudukan 2-2 dan pada tiebreaker map sayangnya Shanghai Dragons tidak berhasil menang dalam map offense tersebut. Hal serupa pada tanggal 28 April saat melawan Philadelphia Fusion, Shanghai Dragons juga tidak mampu merebut kemenangan mereka. 

Ketegangan yang tercipta pada saat-saat tersebut membuat mereka sedikit canggung dan berefek pada performa mereka. Namun bukan berarti mereka adalah tim terburuk dalam Overwatch League. Shanghai Dragons mampu memberikan perlawanan terbaik mereka saat melawan tim papan atas, tampaknya akan muncul saat di mana mereka akan meraih kemenangan atau mungkin kekalahan lanjutan hingga akhir season ini. 

Apapun hasilnya, kita doakan yang terbaik bagi Shanghai Dragons yah sobat eSports!