Esports

Turnamen LAN Perdana Wild Rift di Amerika Utara Akan Hadir Bulan Depan!

Dandesignlab
01/04/2022 10:09 WIB
Turnamen LAN Perdana Wild Rift di Amerika Utara Akan Hadir Bulan Depan!
Riot Games

Kejuaraan regional untuk League of Legends: Wild Rift bagian Amerika Utara (WNS) akan berlangsung di Mall of America yang terletak di Bloomington, Minnesota dari tanggal 29 April hingga 1 Mei seperti yang diumumkan oleh Wisdom Gaming dalam siaran pers-nya. Ini adalah turnamen pertama yang menghadirkan para penonton langsung untuk pagelaran MOBA di wilayah tersebut. Sebagai informasi, WNS resmi digelar oleh Wisdom Gaming dalam kemitraannya bersama Riot Games.

Pada kejuaraan tersebut terdapat delapan tim yang akan memperebutkan total prize pool hadiah sebesar 80.000 USD dan meraih posisi di Global Championship Icons 2022 yang akan berlangsung di Eropa akhir musim panas ini untuk memahkotai juara dunia. Selanjutnya, pemenang WNS akan langsung melaju ke babak grup Global Championship Icons, sementara untuk runner-up akan mendapatkan tempat di babak play-ins.

Musim pertama WNS dibagi menjadi tiga sirkuit yang terdiri dari dua kualifikasi terbuka di setiap sirkuitnya. Sejauh ini, hanya dua tim yang lolos kedalam Kejuaraan WNS, yaitu Sentinels dan Immortals usai berhasil finis di dua besar Major Two pada awal bulan ini untuk berpartisipasi diacara tersebut. Disisi lain, empat tim berikutnya akan ditentukan di Major Three yang akan berlangsung pada 1-3 April, dan dua tim terakhirnya akan dikunci di LCQ dari tanggal 8 hingga 10 April mendatang.

Kejuaraan WNS akan berlangsung dari tanggal 29 April hingga 1 Mei. Turnamen utamanya akan diadakan di Huntington Bank Rotunda di lantai dua Mall of America, dengan tempat duduk gratis yang tersedia untuk para penggemar berdasarkan urutan kedatangan. Wisdom juga mengatakan bahwa para peserta akan disuguhi pengalaman penggemar yang menyenangkan.

“Kami sangat senang bermitra dengan Wisdom Gaming untuk menghadirkan Kejuaraan WNS musim pertama secara langsung di Mall of America,” kata Chad Smeltz, selaku product leader Wild Rift Esports untuk NA/OCE di Riot.

“Pengalaman kompetitif bagi para pemain kami di musim pertama sangat mendebarkan untuk disaksikan. Kami yakin bahwa acara Kejuaraan musim pertama WNS hanya akan memperkuat kesuksesan yang telah kami lihat dengan turnamen dan dalam komunitas.”

Menarik ya sobat! kira-kira ada tim favoritmu ga nih? jangan lupa komen dibawah ya!