6 Fitur Wild Rift Yang Tidak Tersedia Di Mobile Legends

Dandesignlab
01/06/2022 10:00 WIB
6 Fitur Wild Rift Yang Tidak Tersedia Di Mobile Legends
Wild Rift

Wild Rift kini telah sangat populer dikalangan para gamer MOBA mobile atau penggemar League Of Legends yang sebelumnya hanya bermain di versi PC originalnya saja. Kehadiran game mobile yang tlah menjamur pada dewasa ini sudah cukup mendulang eksistensi Wild Rift, baik pemain anyar maupun veteran. Disisi lain, Riot Games selaku pengembang yang tlah berpengalaman dalam membuat game telah menjadikan Wild Rift sebagai MOBA terbaiknya kembali pada saat ini. 

Sementara perdebatan hangat Netizen mengenai gugatan Wild Rift terhadap MLBB tempo hari, terdapat beberapa fitur di Wild Rift yang tidak tersedia di Mobile Legends. Nah, penasaran apa saja fitur-fitur tersebut? mari kita simak;

1. Tampilan Champions (2D/3D, Fullscreen, Pose)

Kelebihan fitur pertama di Wild Rift adalah tampilan yang terdapat pada laman Champions. Wild Rift memiliki mode 2D bergerak yang bisa diganti menjadi 3D sesuai dengan keinginan para player. Kendati tidak begitu penting, namun fitur ini menjadi kelebihan yang dapat menawarkan visual memukau bagi sebagian user. Mode fullscreen 2D yang dapat menyembunyikan UI game di laman tersebut juga tlah mengizinkan player mengambil beberapa tangkapan layar Champs/Skins favorit nya. Bahkan, terdapat sejumlah pose unik yang dapat digunakan oleh setiap Champions. 

2. Tampilan Nickname


Ketika bermain Wild Rift, player bisa mengubah tampilan nickname menjadi nama Champions yang sedang digunakan ketika permainan berlangsung seperti halnya Valorant. Sebagai contoh, jika sobat menggunakan Ahri, maka tampilan nickname yang akan muncul di healthbar adalah "Ahri" dan bukan nickname asli. Namun, opsi ini dapat dipilih sesuai dengan selera masing-masing ya sobat!

3. Mengganti Champions Tanpa Keluar Room di Mode Practice


Saat memelajari Champions, beberapa player tentu akan mengenali kemampuan setiap karakter di mode Practice. Nah, yang membedakan antara Wild Rift dan Mobile Legends adalah fitur penggantian Champs yang dapat dilakukan tanpa harus keluar masuk mode practice.

4. Memiliki Dua Spell


Jika di Moble Legends hanya terdapat satu spell saja untuk digunakan setiap player, Wild Rift dapat menggunakan dua kombinasi spell dalam permainan. Namun, Wild Rift tidak memiliki kemampuan Heal (non spell) layaknya Mobile Legends.

5. Ward dan Berbagai Tipenya


Mengetahui map di Wild Rift terlihat gelap dalam beberapa jangkauan seperti Leagues atau Dota, Ward menjadi solusi untuk memantau keadaan lawan di suatu tempat. Wild Rift memiliki tiga Ward yang dapat diganti sesuai kebutuhan in-game. Namun, Mobile Legends tidak membutuhkan fitur ini.

6. Mode Drag Auto-lock


Ini dia fitur paling penting di game MOBA. Selain dapat mengunci hero lawan dengan prioritas target seperti Hp terendah, jarak terdekat, atau lock manual, Wild Rift dapat mengunci segala lawan (Jungle atau Champions) dengan cara men-drag kearah yang ditentukan. Setelah terkunci, Champion akan secara otomatis fokus menyerang lawan dengan mudah tanpa terinterupsi. Kini lock core musuh sangat #ezggwp ya sobat!

Nah, itu dia 6 fitur Wild Rift yang tidak tersedia di Mobile Legends. Meskipun demikian, kedua game MOBA mobile inu sangat asik nan seru untuk dimainkan di 2022! Bagaimana menurutmu? apakah kalian tau fitur lainnya? komen dibawah ya sobat!