iiTzTimmy Merasa Senjata Baru APEX Sangat OP, Bakal Geser Meta?

Dandesignlab
13/02/2023 16:54 WIB
iiTzTimmy Merasa Senjata Baru APEX Sangat OP, Bakal Geser Meta?
Youtube

Nemesis AR digadang menjadi rifle anyar yang memiliki kemampuan lebih gahar dari senjata meta seperti Flatline, Hemlok, dan R-301, menurut iiTzTimmy.

Salah satu mantan pro player yang kini menjadi kreator dan streamer, iiTzTimmy, telah merasa bahwa senjata rifle terbaru APEX yang bernama Nemesis sangatlah kuat di S16.

Dengan kemampuan yang mirip seperti Flatline dan R-301, Nemesis berpotensi besar menggeser meta senjata populer, bahkan dengan fire rate yang dapat lebih unggul dari kedua senjata tersebut.

"Ini lebih kuat dari Hemlok, senjata ini terlalu kuat, terlalu kuat. Bagaimana bisa senjata ini adil? Meta akan sangat gila." Ungkap Timmy.

Apa Itu Nemesis AR?

Nemesis merupakan senjata Energy yang menghasilkan 17 DMG pada tubuh dan 29 DMG pada kepala tanpa pelindung. AR ini memiliki 4 slot attachment untuk Magazine, Stock, Optics, dan Barrels.

Berdasarkan klip yang dikirimkan oleh Respawn, Nemesis memiliki kapasitas yang setara dengan Flatline sebagai AR jarak jauh. Perbedaannya terletak pada mekanisme ramp-up rate of fire bawaannya yang dapat memungkinkan senjata ini menembak lebih cepat seperti senjata mesin. Namun, kecepatan akan mereset kembali jika pemain dalam keadaan diam.

Respawn juga mengatakan bahwa Nemesis AR merupakan pesaing kuat untuk Flatline dan R-301 Carbine. Melihat kemampuannya yang potensial, tak heran jika senjata ini memiliki kemungkinan besar menjadi senjata rifle meta pada S16. Jika dirasa terlalu OP, Nemesis tentunya berpotensi disesuaikan kembali demi kenyamanan meta APEX yang seimbang.

Selain menghadirkan senjata anyar, APEX Legends S16 memiliki pembaruan besar-besaran yang menghadirkan sistem kelas dan perk yang dihadirkan pada kategori Legends di mana terdapat 5 tipe yakni Assault, Skirmisher, Recon, Support, dan Controller.

Menanggapi update terbaru APEX, iiTzTimmy telah merasakan senjata Nemesis dan mengungkap bahwa itu lebih kuat daripada Hemlok. Nemesis dirasa akan segera mendominasi lapangan pada beberapa waktu hingga akhirnya menerima pembaruan selanjutnya.

Hm, apakah Nemesis akan menjadi senjata sejuta umat APEX?